Buya Syafii Duga Pelaku Bom Surabaya Terkait ISIS

Olah TKP di lokasi ledakan bom bunuh diri di tiga gereja Surabaya.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Didik Suhartono

VIVA – Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Buya Syafii Maarif prihatin dan mengecam tindakan teror dengan bom bunuh diri di tiga gereja di Surabaya yang menimbulkan korban jiwa dan harus diusut akar pokok permasalahannya.

Kena Serangan Jantung Ringan, Buya Syafii Dirawat di Rumah Sakit

"Ini kejadian teror yang terus berlangsung mulai dari Bom Bali, Mako Brimop dan bom bunuh diri di tiga gereja di Surabaya," kata Buya di Yogyakarta, Minggu 13 Mei 2018.

Buya menduga pelaku bom bunuh diri ini juga terkait dengan gerakan ISIS di negara Arab yang semakin terdesak sehingga melakukan aksi di Indonesia. 

Buya Syafii Harap Pemerintah Berjiwa Besar Dikritik Tangani Pandemi

"Ini juga menunjukkan teologi maut yang mereka bawa sudah masif menyebar di seluruh Indonesia. Tapi yang kejadian di Surabaya apakah ada kaitannya dengan jaringan di kawasan Arab biar nanti polisi yang ungkap," tutur Buya.

Guru Besar UNY ini mengaku jika permasalahan ini tidak selesai maka isu ini akan digoreng-goreng untuk memojokkan pemerintah yang seolah-olah tidak bisa menjamin keamanan warganya untuk beribadah.

Zulhas, Hatta dan Soetrisno Bertemu Buya Syafii Maarif, Bahas Apa?

"Ini akan repot sekali apalagi masuk tahun politik padahal polisi sudah bekerja keras namun perlu ditingkatkan efektivitasnya," kata dia.

Buya pun mengaku sebagai umat muslim sangat malu apalagi para pelaku ini membawa agama yang justru mencitrakan buruk agama.

"Ini kan sudah mengatasnamakan Tuhan dan ini sangat kejam sekali. Padahal Tuhan tidak mengajarkan seperti itu," kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya