Densus Geledah Rumah di Tambun Bekasi

Ilustrasi/Personel Densus 88 Antiteror
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dyah Ayu Pitaloka

VIVA – Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror menggerebek rumah yang ditempati terduga teroris. Rumah yang digerebek berlokasi di Perumahan Tridaya Sakti RT 01 Rw 15, Desa Tridaya, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

5 Perwira Polri Dapat Kenaikan Pangkat Luar Biasa usai Lumpuhkan Gembong Bom Bali Dr Azhari

Penggerebekan pada Minggu, 13 Mei 2018, pukul 16.20 WIB itu menyasar ke rumah yang dihuni oleh Umi bersama tiga orang anak dan seorang menantu.

Seorang warga, Bambang mengatakan, rumah tersebut sudah dihuni selama dua tahun. Namun, para penghuni rumah dikenal tertutup. "Kami kenalnya Umi. Karena biasa dipanggil begitu," katanya.

5 Perwira Polisi yang Menangani Kasus Bom Sarinah, Ada yang Berujung Masuk Bui

Pantauan VIVA di lokasi, penggerebekan puluhan personil Densus 88 itu setidaknya berlangsung sekitar 15 menit. Dilaporkan tidak ada barang bukti apapun yang ditemukan di rumah tersebut.

"Rumah itu milik mertuanya. Sementara terduga terorisnya sudah lebih dahulu diamankan. Tapi namanya, saya tidak tahu," kata salah seorang petugas kepolisian di lokasi yang namanya tak mau disebutkan.

Polri Ungkap Peran 10 Terduga Teroris yang Ditangkap di Solo Raya

Penggeledahan ini diduga masih berkaitan dengan penangkapan terduga teroris berinisial MI di Cikarang Selatan oleh Densus 88 Antiteror pada Minggu pagi, 13 Mei 2018. MI alias AB merupakan anggota JAD Jabodetabek yang diduga berencana melakukan serangkaian penyerangan kepada markas polisi.

Baca: Densus Tangkap Satu Terduga Teroris di Cikarang

Juru Bicara Densus 88 Anti-teror Polri, Kombes Pol Aswin Siregar.

Densus 88 Polri Tangkap 7 Terduga Teroris di Sulteng

Para terduga teroris itu ditangkap di lokasi berbeda.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024