Heboh TGB ke Jokowi, Aa Gym Cerita Dibully saat Kawin Lagi

Muhammad Zainul Majdi dan Abdullah Gymnastiar di Istiqlal.
Sumber :
  • Repro Facebook MDT TV

VIVA – Keputusan Gubernur Nusa Tenggara Barat, Tuan Guru Bajang Muhammad Zainul Majdi untuk mendukung Joko Widodo menjabat Presiden RI selama dua periode cukup menghebohkan ranah perpolitikan Indonesia, jelang Pemilihan Umum 2019.

12 Adab di Hari Idul Fitri yang Perlu Dilakukan Umat Muslim

Bahkan, usai mengeluarkan pernyataan mendukung Jokowi, banyak orang yang ingin tahu alasan TGB mengeluarkan pernyataan tersebut. Diketahui, TGB merupakan orang yang pernah memimpin tim sukses pasangan Prabowo-Hatta mengalahkan Jokowi-JK di Pilpres 2014 di wilayah Provinsi NTB.

Salah satu tokoh yang penasaran dengan perubahan sikap TGB itu ialah KH Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym. Tak hanya karena ramai di media, Aa gym juga kebanjiran pertanyaan tentang keputusan TGB tersebut.

Respon Aa Gym Usai Minimarket Dekat Masjid Daarut Tauhid Disegel Satpol PP

Lalu apakah benar Aa Gym sudah tahu alasan di balik keputusan TGB itu?

Aa Gym dan TGB kebetulan bertemu dalam acara kajian tauhid yang dihelat Daarut Tauhiid Jakarta di Masjid Istiqlal, Minggu, 8 Juli 2018.

Aa Gym Resah Kawasan Pondok Pesantren Jadi Tongkrongan Malam Anak Muda

Dalam kajian yang ditayangkan secara langsung melalui akun Facebook Daarut Tauhiid, Aa Gym sempat berusaha membuka perbincangan dengan TGB tentang apa yang menjadi isu hangat di masyarakat itu.

"Saya mau memperdengarkan sesuatu, boleh tidak? Taz (ustaz) boleh tidak? Ustaz teh lagi heboh sekarang. Saya ditanya setiap orang, jawaban saya ini nih ya," kata Aa Gym kepada jemaah dan TGB sambil memperdengarkan rekaman pernyataannya tentang apa yang dialami TGB.

Berikut rekamannya:

"Saya belum ngobrol dengan beliau, bagaimana saya bisa menilai seseorang hanya karena berita yang saya dengar, saya tak mau kotori hati, saya tak mau terjebak dalam informasi, kecuali sudah ngobrol, tadi belum sempat nanya saya," kata Aa Gym.

Mendengar apa yang dikatakan Aa Gym itu, TGB hanya diam sambil tersenyum. Karena tak mendapat jawaban apa pun, Aa Gym lalu menceritakan tentang pengalaman ketika dirinya dikecam masyarakat karena menikah lagi.

"Saya juga kan kormed alias korban media, this is remember about me, seven years, the bully man, tujuh tahun saya dibully, siang malam, padahal yang dilakukan sah menurut agama, sah menurut negara, tapi itulah karunia  Allah," kata Aa Gym.

Menurut Aa Gym, apa yang terjadi padanya merupakan keputusan yang hanya diketahui Allah, dan itu merupakan sebuah pengalaman baginya untuk menilai diri sendiri.

"Maka tujuh tahun untuk terus untuk memperbanyak tafakur, karena itu saya sedang dalam gegap gempita. Sehingga saya tak sempat menilai diri sendiri," kata Aa.

Lihat video Aa Gym dan TGB:

Baca: Dihujat karena Dukung Jokowi, Ini Pesan Menggetarkan TGB

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya