Selain Said Iqbal, Nama Amien Rais Juga Disebut Ratna Sarumpaet

Prabowo Subianto (tengah) dan Sandiaga Uno (kanan) didampingi Amien Rais (kiri).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta

VIVA – Nama mantan Ketua MPR, Amien Rais, ternyata juga disebut oleh aktivis Ratna Sarumpaet saat diperiksa polisi dalam kasus dugaan penyebaran berita bohong atau hoax terkait penganiayaan yang menimpanya.

Usai Bebas, Ratna Sarumpaet Akan Rilis Buku dan Buat Film

Amien diketahui sempat ikut dalam konferensi pers terkait klaim penganiayaan Ratna. Atas hal itu, lantas Amien pun dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus Ratna.

"Ya itu juga ada (nama Amien disebut Ratna) dan sama konpers," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, di Mapolda Metro Jaya, Selasa 9 Oktober 2018.

Ratna Sarumpaet Akui ‘Salah’ Masuk Tim Prabowo

Meski begitu, dia belum menjelaskan soal apa yang mau digali dari Amien dalam pemeriksaan. Ia minta menunggu pemeriksaan rampung.

Pemeriksaan Amien akan dilakukan besok, Rabu 10 Oktober 2018 pagi sekira pukul 10.00 WIB. Polisi telah meminta keterangan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia, Said Iqbal karena namanya juga disebut Ratna saat pemeriksaan dirinya.

Ratna Sarumpaet Tak Menyangka akan Bebas Cepat
Foto: VIVA/Aiz Budhi

Soal Ratna Sarumpaet, yang Baru Bebas dari Penjara karena Kasus Hoax

Ratna Sarumpaet bebas dari penjara setelah 15 bulan dipenjara.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2019