Pangdam dan Kapolda Kompak Ikut L4RI RUN di Balaikota Semarang

Pangdam dan Kapolda Kompak Ikut L4RI RUN Di Balaikota Semarang
Sumber :

VIVA – Ribuan pelari dari berbagai daerah di Indonesia memadati halaman kantor Balaikota Semarang yang menjadi start pemberangkatan event L4RI-RUN (Lari Love 4 Republik Indonesia). Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Asosiasi Alumni Jesuit Indonesia dengan GP Ansor Jawa Tengah, Minggu 14 Oktober 2018.

Deretan Fakta Ratusan Motor Gratis dari Wali Kota Semarang buat Lurah

Event ini merupakan tahun kedua setelah event L4RI RUN 2017-LOVE 4 Republik Indonesia yang diadakan di Jakarta.

Bersama Kapolda Jawa Tengah Irjen. Pol. Condro Kirono, Pangdam IV/ Diponegoro Mayjen Wuryanto berkesempatan membuka acara L4RI RUN dengan mengibarkan bendera start di depan para peserta. Pangdam mengapresiasi digelarnya acara tersebut di Kota Semarang karena dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan warga kota Semarang.

Pemkot Semarang Bakal Ubah Taman Tegalsari Jadi Taman Pasif untuk Percantik Kota

“Selamat pagi, dengan semangat persaudaraan pagi ini Kota Semarang kita meriahkan dengan berolahraga, mudah-mudahan dengan yang kita lakukan ini dapat memberikan kontribusi bagi masyarakat Kota Semarang dan Jawa Tengah,” ujar Pangdam IV/ Diponegoro, Mayjen Wuryanto.

“Bahwa olah raga itu sangat penting, kita ingin menjadikan olah raga sebagai bagian dari masyarakat. Supaya seluruh masyarakat Jawa Tengah bisa sehat dan tentu saja kita semuanya bisa gembira,” lanjutnya.

Upayakan Kesejahteraan Petani, Pemkot Semarang Launching Badan Usaha Milik Petani

Adapun dalam event L4RI RUN tersebut setiap peserta yang ikut di wajibkan memilih salah satu jarak yang disyaratkan yaitu 3 km fun walk atau 10 km fun run. Dan dalam kesempatan tersebut Pangdam IV/Diponegoro dan Kapolda Jawa Tengah kompak ikut berpartisipasi langsung dengan berlari dan berbaur bersama peserta lainnya  memilih jarak 3 km. Dengan semangat dan bekal latihan yang dilakukan selama ini, Jenderal bintang dua tersebut mampu berlari hingga garis finish tanpa ada hambatan.

"Hal ini membuktikan bahwa kita semua mampu meraih apa yang diinginkan, asalkan mau berlatih dengan baik dan berkelanjutan,” pungkas Pangdam.

Bagi peserta dengan jarang 3 km sendiri rute yang harus dilalui adalah Kantor Balaikota-Jl. Imam Bonjol-Stasiun Poncol-Jl. Tanjung-Jl.Pemuda dan kembali ke Balai Kota. Sedangkan jarak 10 km para peserta harus melintasi Kantor Balaikota-Jl.Sutomo-Kampung Pelangi-Sam Poo Kong-Banjir Kanal Barat-Jl. Jend. Soedirman-Indraprasta-Jl. Imam Bonjol-Stasiun Poncol-Jl.Tanjung-Jl.Pemuda dan finish di Balaikota.

Di sisi lain,  Kapolda Jawa Tengah, Irjen. Pol. Condro Kirono mengucapkan terimakasih kepada panitia atas diselenggarakannya kegiatan L4RI RUN, khususnya Pengurus Wilayah GP Ansor Jateng serta Pengurus Asosiasi Alumni Jesuit Indonesia (AAJI). Khusus karena telah memprakarsai kegiatan yang dinilai berjalan cukup baik itu.

“Pelaksanaan lari merajut persaudaraan 2018 Kota Semarang dilaksanakan dalam rangka menumbuhkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa menjelang pelaksanaa Pilpres dan Pileg tahun 2019 yang aman dan kondusif,” ucap Kapolda.

Selain Pangdam dan Kapolda, acara ini juga dihadiri oleh Wakil wali kota, Hevearita Gunaryanti Rahayu dan tokoh agama serta tokoh masyarakat

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya