Tiga Laut di Indonesia yang Jadi Sasaran Pencurian Ikan Ilegal

Ilustrasi kapal nelayan di laut
Sumber :
  • Muhammad Tahir/Tarakan

VIVA – Co-Founder Coral Triangle Center (CTC) Rili Djohani mengatakan, ada tiga perairan di Indonesia yang sering terjadi praktik illegal fishing, di antaranya laut Arafura, laut Aru dan laut Timor.

30 Nelayan Indonesia Ditahan Pihak Australia Gegara Illegal Fishing

Menurut Rili, kawasan itu menjadi salah satu pusat perhatian Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam menghadapi dampak potensi ikan di Indonesia.

“Kalau dilihat dari satelit wilayah tersebut kalau malam hari sangat terang, lebih terang dari Maluku. Karena banyak sekali kapal-kapal asing yang tidak memiliki izin dan mereka melakukan illegal fishing," ujar Rili Djohari di Kawasan Tugu Tani, Jakarta Pusat, Selasa, 16 Oktober 2018.

Di Tengah Perundingan Batas ZEE, Kapal Vietnam Langgar Kedaulatan RI

Selain itu, Rili juga akan melaporkan apa saja yang sudah kerjakan di kawasan WPP untuk memberantas UU Fishing. CTC juga sudah memberikan kontribusi terhadap melestarikan kehidupan laut dan koral di Indonesia.

"Ikan di laut memang banyak ,tapi bisa saja habis beberapa tahun kedepan. Karena itu, dengan pengelolaan yang baik dan benar bisa membuat keberlanjutan ikan di laut bisa seimbang," ucap dia.

KKP Pulangkan 200 ABK Vietnam Pelaku Pencurian Ikan

Dengan begitu, Rili berharap bisa membuat nelayan sejahtera dan masyarakat dapat menikmati sumber daya laut.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko

Polri Tangkap Kapal Asing yang Lakukan Illegal Fishing, Sita Barang Bukti 200 Kg Ikan

Petugas Polri mengamankan empat orang awak kapal asing tersebut.

img_title
VIVA.co.id
6 Maret 2024