Bagi Sertifikat Tanah di Marunda, Jokowi Kenang Masa Jadi Gubernur

Jokowi Bagi-bagi Sembako
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA – Presiden Joko Widodo mengenang masa-masanya saat menjadi gubernur DKI Jakarta pada 2012-2014 ketika membagikan sertifikat tanah untuk warga Jakarta Utara.

Cek Fakta: Gibran Mengatakan Pemerintah Sudah Bagikan 110 Juta Sertifikat Tanah

Pembagian dilakukan di Marunda, Cilincing, kawasan yang sering ia kunjungi saat menjalankan program penataan rumah susun ketika menjadi gubernur.

"Saya sudah ke Marunda ini enggak tahu berapa ratus kali. Enggak bisa ngitung. Dulu itu waktu ngecek per rusunawa yang ada di sini," ujar Jokowi di lokasi, Rabu, 17 Oktober 2018.

Pembangunan 1 Kota IKN Vs 40 Kota, Apa Rugi dan untungnya?

Menurut Jokowi, ia merasa berbahagia bisa bertatap muka kembali dengan warga Jakarta yang pernah ia pimpin sebagai kepala daerah. Ada 10.000 warga Jakarta Utara yang berkumpul menerima sertifikat tanah yang dikeluarkan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

"Saya sangat berbahagia sekali sebagai mantan gubernur DKI Jakarta, bisa bertemu lagi dengan bapak, ibu, saudara-saudara semua," ujar Jokowi.

Sertifikat Tanah Elektronik Minimalisir Mafia Tanah, Kata Menteri Hadi

Turut hadir, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan Djalil, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Pembagian sertifikat masih dilakukan dalam rangka pemenuhan target penerbitan 80 juta sertifikat tanah di seluruh Indonesia sejak 2017. Berdasarkan data BPN, untuk Jakarta, ada 332.000 sertifikat yang diterbitkan pada 2018. Pada 2019, sebanyak 70.000 sertifikat juga ditargetkan untuk diterbitkan.

Menteri AHY di Markas Polda Jatim di Surabaya.

Menteri AHY Bongkar 2 Kasus Mafia Tanah Bernilai Miliaran di Jawa Timur

Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan adanya kasus mafia tanah di Jawa Timur bernilai miliaran rupiah

img_title
VIVA.co.id
16 Maret 2024