OPM Tak Butuh Infrastruktur, Istana: Mereka Tak Ingin Papua Sejahtera

Organisasi Papua Merdeka.
Sumber :
  • VIVA/ Banjir Ambarita.

VIVA – Istana Kepresidenan menilai Organisasi Papua Merdeka (OPM) tak memiliki keinginan untuk membuat Papua sejahtera. Menurut Sekretaris Kabinet Pramono Anung, hal itu dibuktikan melalui surat terbuka OPM yang tak membutuhkan infrastruktur yang dibangun pemerintah RI.

Harga Gula Meroket, Ini Kata Kadis Perindag ESDM Sumut

Pramono menyinggung surat yang dibacakan juru bicara Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Sebby Sambom, dan diunggah ke YouTube. Sebby mengklaim rakyat Papua tak butuh infrastruktur.

"Itu semakin menunjukkan mereka tidak ingin masyarakat Papua semakin sejahtera," ujar Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, 12 Desember 2018.

PM Singapura akan Temui Jokowi Pekan Depan, Bahas Energi Hingga IKN

Pramono menyampaikan, infrastruktur merupakan prasyarat bagi rakyat suatu daerah untuk sejahtera. Pembangunan infrastruktur yang cukup masif di Papua juga dilakukan untuk mencapai tujuan itu.

Dengan demikian, penolakan terhadap infrastruktur sama saja dengan ketidakinginan kelompok separatis itu supaya rakyat Papua sejahtera.

Menlu Singapura Bertemu Jokowi di Istana Negara, Ini yang Dibahas

"Yang butuh infrastruktur adalah rakyat Papua karena bagaimana pun kesejahteraan rakyat Indonesia, terutama bagi masyarakat Papua, itu sangat diperlukan," ujar Pramono.

Pramono juga menyampaikan Presiden Joko Widodo telah mengetahui keberadaan surat tersebut. Namun, Jokowi memilih untuk tidak terlalu mempermasalahkannya.

"Kita tidak terlalu (menaruh perhatian). Karena kita tidak tahu siapa orangnya dan sekarang ini bisa siapa saja yang menulis (surat terbuka)," ujar Pramono.
    
    

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya