RSUD Samarinda Tergenang Banjir, Pasien Diungsikan

Banjir RSUD AW Syahranie, Samarinda, Kaltim
Sumber :

VIVA – Hujan deras disertai angin kencang melanda Kota Samarinda pada Kamis sore, 16 Mei 2019. Akibatnya, sebagian besar kawasan Samarinda tergenang banjir, mulai dari jalan protokol, hingga kawasan permukiman warga.

Sempat Terendam Banjir, Polri Sebut Jalan Demak-Kudus Bisa Dilalui Pemudik

Selain itu, banjir juga merendam sebagian besar fasilitas umum, seperti di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Wahab Sjahranie, Samarinda.

Dari pantauan, ruangan ICU dan lorong penghubung antara ruangan terendam, beberapa ruangan perawatan lainnya juga terendam.

Korban Meninggal akibat Banjir dan Longsor di Bandung Barat Bertambah Jadi 4 Orang

Bahkan, pasien rawat inap terpaksa diungsikan sementara ke bagian yang tak tergenang. Namun demikian, ada beberapa pasien terpaksa pula dirawat di atas genangan air, karena keterbatasan tempat.

Terlihat petugas tampak memindahkan tempat tidur pasien di tengah genangan setinggi mata kaki.

Rehabilitasi Pasca Bencana, Jokowi: Gedung RSUD Anutapura Palu Pertama Pakai Sistem Shockbreaker

Seperti diketahui, kejadian serupa bukan pertama kalinya terjadi di Samarinda. Setidaknya tahun sebelumnya saat memasuki musim penghujan, banjir kerap terjadi dan menggenangi fasilitas umum. (ase)

Perbaikan jalan di Jawa Tengah rusak akibat banjir

100 Kilometer Jalan di Jateng Rusak karena Banjir, Perbaikan Dikebut hingga H-7 Lebaran

Jalan yang rusak akibat banjir, diperkirakan mencapai 100 kilometer yang terbagi di berbagai titik. Diantaranya Purwodadi Grobogan, Jati-Klambu, Kudus-Margoyoso

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024