Kivlan Minta Perlindungan ke Menhan, Menko Polhukam Juga KSAD

Kivlan Zen (tengah).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

VIVA - Kuasa Hukum Mayjen TNI (Purn) Kivlan Zen, Tonin Tachta, membenarkan bahwa kliennya siang tadi telah mengirim surat permintaan perlindungan dan jaminan penangguhan penahanan kepada Menteri Pertahanan, Ryamizard Ryacudu.

7 Pria Dieksekusi oleh Arab Saudi Gegara Tuduhan 2 Hal Mengerikan

Bahkan, menurut Tonin, kliennya tidak hanya berkirim surat kepada Menteri Pertahanan saja, akan tetapi Kivlan Zen juga sudah mengirim surat kepada Menko Polhukam Wiranto terkait dengan meminta perlindungan dan jaminan untuk kliennya.

"Bukan hanya Menhan, Menkopolhukam, KSAD juga sudah kita kirimkan. Semua pihak-pihak terkait kita kirimkan semua," kata Tonin Tachta kepada VIVA, Rabu 12 Juni 2019.

Jadi Relawan Prabowo, Eks Kapolda Metro Era Presiden Gus Dur Tak Khawatir Diserang Isu Makar

Ia menambahkan permintaan perlindungan dari Menhan dan Menkopolhukam itu ditujukan karena kliennya saat ini merasa terancam. Menurut Tonin, posisi kliennya juga pernah mengalami ancaman pembunuhan dari orang tak dikenal. Sehingga menurutnya, menjadi wajar ketika kliennya meminta jaminan perlindungan oleh Menko Polhukam dan Menhan.

Selain itu, lanjut Tonin, permohonan jaminan penangguhan penahanan juga dianggap wajar. Mengingat kliennya pernah berjasa pada negara ketika masih menjabat TNI AD aktif.

Deklarasikan Kemerdekaan, 3 Aktivis KNPB Jadi Tersangka

"Saya kira wajar Pak Kivlan meminta perlindungan dan jaminan kepada Menko Polhukam dan Menhan, karena beliau pernah pernah menjadi TNI AD dan beliau memiliki jasa kepada negara ini ketika masih menjabat TNI dulu," katanya.

Gus Samsudin

Viral Ucapan Gus Samsudin: Konten Tukar Pasangan Itu Dakwah, Saya Senang di Penjara

Gus Samsudin, yang juga dikenal dengan nama Jadab, menyatakan bahwa ia merasa bahagia berada di penjara setelah ditetapkan sebagai tersangka atas pembuatan video viral.

img_title
VIVA.co.id
6 Maret 2024