Di Sumut, Jokowi Tinjau Peradaban Awal Samosir hingga Danau Toba

Jokowi kunjungan kerja ke Sumut
Sumber :
  • Istimewa/Agus Rahmat

VIVA – Hari terakhir kunjungan kerjanya di Sumatera Utara, Presiden Joko Widodo akan melakoni sejumlah agenda. Mulai dari meninjau Kampung Huta Siallagan, di Desa Ambarita, Kabupaten Samosir, Rabu 31 Juli 2019. Kampung ini menjadi salah satu destinasi wisata di Danau Toba.

Lebaran 2024, KAI Bandara Medan Mengangkut 102.502 Penumpang

Dalam siaran pers resminya, Jokowi yang ditemani Ibu Negara Iriana meninjau Kampung Huta Siallagan yang merupakan titik awal sejarah peradaban penegakan hukum di Samosir dahulu kala.

Kunjungan kerja Jokowi berlanjut dengan meninjau ke pasar tradisional Onan Baru Pangururan, Kabupaten Samosir.

Bobby Nasution akan Jalin Komunikasi dengan NasDem dan PKB untuk Pilgub Sumut

Dari pasar tersebut, Jokowi akan menuju lokasi tempat dibangunnya jembatan Tano Ponggol. Jembatan ini menjadi infrastruktur pendukung wisata Danau Toba. Dengan adanya jembatan itu, wisatawan yang hendak ke Pulau Samosir dengan jalur darat, menjadi lebih gampang.

Usai makan siang dan istirahat, kunjungan Jokowi dan rombongan berlanjut ke Taman Bumi Kaldera Toba. Destinasi ini terletak di Desa Sigulatti, Kabupaten Samosir.

Tony Blair Ucapkan Selamat ke Prabowo Usai Menang Pilpres: Fantastis!

Lokasi terakhir kunjungan Kepala Negara yaitu meninjau proyek percontohan pengembangan peternakan sapi jenis belgian blue di Desa Parsingguran, Kecamatan Pollung, Kabupaten Humbang Hasundutan.

Dari sana, Jokowi akan bertolak ke Jakarta melalui Bandara Internasional Silangit, Tapanuli Utara.

Tangkap layar penampakan buaya di Kecamatan Medan Labuhan.(Instagram)

Waspada! Buaya Masih Berkeliaran di Kolam Ikan Milik Warga Medan Labuhan

Pasca viral di media sosial, BBKSDA Sumatera Utara menerjunkan tim untuk melakukan pengecekan terkait dengan penampakan seekor buaya bertubuh besar di sungai Pekatal, Kel

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024