Logo timesindonesia

Warga Gresik Ubah Sampah Plastik Jadi Bunga

Warga saat membuat bunga buatan (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia)
Warga saat membuat bunga buatan (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia)
Sumber :
  • timesindonesia

Warga masyarakat di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, memanfaatkan sampah kantong plastik menjadi aneka bunga buatan. Meski hanya buatan, karya warga ini bagus serta memiliki nilai ekonomis. Selain pemanfaatan barang bekas, hal ini merupakan cara masyarakat untuk mengkampanyekan gerakan diet kantong plastik.

Bunga hiasan yang dibuat warga itu untuk hiasan di depan rumah, pembuatan bunga buatan ini juga memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-74. 

"Ya ini juga memperingati Agustusan, semua di kampung ini membuat karya bunga buatan dari sampah plastik. Plastik ini bekas hajatan yang sudah jadi sampah," kata Iis Zaiyinah salah satu warga Desa Karangrejo, Kecamatan Ujungpangkah Gresik.

Iis membeberkan, pemanfaatan sampah plastik ini juga bentuk kampanye diet kantong plastik yang saat ini sedang tren di media sosial.

"Bagus untuk mengurangi sampah plastik, sekaligus menjaga lingkungan kita menjadi lebih bersih,” tambah Iis.

Warga lain, Mahruriyah menambahkan pembuatan bunga buatan dari sampah plastik ini tidak rumit serta bahan mudah didapat. Berbekal sampah kantong plastik, gunting, lem, kawat serta kreativitas, sebuah bunga buatan menjadi sebuah karya yang indah.

"Daripada terbuang, lebih baik sampah kantong plastik dimanfaatkan jadi bunga buatan. Khusus untuk Agustusan, ini kami buat bunga yang berwarna merah dan putih," ungkapnya.