Logo timesindonesia

Lahir 17 Agustus, Empat Bayi di Lamongan Dapat Bingkisan

Ketua Dharma Wanita RSUD dr Soegiri, Anis Chaidir Annas, bersama ibu-ibu Dharma Wanita memberikan bingkisan ke ibu-ibu yang melahirkan di hari peringatan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI, Sabtu, (17/8/2019). (FOTO: Ardiyanto/TIMES Indonesia)
Ketua Dharma Wanita RSUD dr Soegiri, Anis Chaidir Annas, bersama ibu-ibu Dharma Wanita memberikan bingkisan ke ibu-ibu yang melahirkan di hari peringatan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI, Sabtu, (17/8/2019). (FOTO: Ardiyanto/TIMES Indonesia)
Sumber :
  • timesindonesia

Raut bahagia menyelimuti wajah para ibu yang baru saja melahirkan bayi pada hari peringatan HUT Ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI). Kebahagiaan pun bertambah, setelah mendapat bingkisan spesial dari Dharma Wanita Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soegiri Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

“Kita berikan bingkisan pada bayi-bayi yang lahir di RS Soegiri pada tanggal 17 Agustus 2019 ini. Ini adalah tali asih kepada ibu-ibu tersebut,” ucap Anis Chaidir Annas, Ketua Dharma Wanita RSUD dr Soegiri.

Dari data yang dihimpun, ada sebanyak empat bayi yang lahir di RSUD dr Soegiri, pada Sabtu, 17 Agustus 2019 yang bertepatan HUT RI ke 74 lalu.

“Ada empat bingkisan yang diberikan kepada ibu-ibu yang melahirkan bayi pada tanggal 17 Agustus tahun ini,” ujar Anis.

Sementara itu, Direktur RSUD dr. Soegiri, dr M Chaidir Annas membeberkan, bayi yang lahir pada momentum perayaan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI, tiga berjenis kelamin perempuan dan satu laki-laki ini.

Menurut Annas, dua di antara empat bayi itu, lahir dengan cara caesar di RSUD dr Soegiri. “Alhamdulillah sehat-sehat,” katanya.

Selain empat bayi yang sudah lahir itu, Annas memperkirakan, ada empat ibu-ibu yang juga akan melahirkan pada 17 Agustus di Ruang VK Bersalin RSUD dr Soegiri. “Yang lain masih observasi di R VK Bersalin,” ucapnya.