Menag Revisi 155 Buku Agama Islam, Soal Khilafah Dihilangkan

Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi di Istana Kepresidenan Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/foc.

VIVA – Kementerian Agama telah merombak 155 buku agama untuk tiga tingkat jenjang pendidikan sekolah di seluruh tanah air.

Roy Suryo Bilang Aduan ke Polisi soal Polemik Azan 'Mudah Dipatahkan'

"Kita telah merevisi 155 buku. Buku ajaran, pegangan guru, maupun penunjang. Mulai jenjang paling bawah, Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, dan juga Madrasah Aliyah. semua kita benahi," kata Menteri Agama Fachrul Razi saat rapat dengan Komisi VIII DPR Senayan, Jakarta, Kamis, 28 November 2019.

Fachrul merinci, buku agama yang direvisi di antaranya  adalah akidah akhlak, alquran dan hadis, masalah fikih, sejarah kebudayaan Islam, kemudian bahasa Arab. Memang, yang melakukan revisian itu bukan Fachrul sendiri tapi kata dia, tim ahli yang menangani hal tersebut.

PKS Sebut Pernyataan Menteri Yaqut Keterlaluan dan Tidak Etis

"Alasan revisi kita tentu saja mengikuti perkembangan sains dan teknologi. Kemudian agar lebih kontekstual berbasis revolusi mental. Selaras juga dengan masalah isu pada saat ini," ujarnya.

"Misalnya masalah antikorupsi dan sebagainya. Muatan-muatan pendidikan kita tambahkan. Kemudian mengedepankan moderasi beragama," tambahnya.

Polda Metro Jaya Ungkap Alasan Tolak Laporan Roy Suryo terhadap Menag

Menurut Fachrul,  dalam muatan sejarah khilafah sebenarnya enteng-enteng saja, tapi begitu ditampilkan ternyata pengajarnya  malah mempublikasilkan, mengkampanyekan khilafah.

"Menurut saya dihilangkanlah. Karena memang niatnya baik, tapi karena pengajarnya mungkin memihak kepada itu, jadi akhirnya mengkapitalisasi," katanya.

Menag Fachrul pun berharap pada tahun depan buku agama bisa dapat digunakan untuk setiap sekolah di seluruh pelosok negeri ini.

"Tahun ajaran 2020 sudah siap untuk uji publik, dan kita harapan bulan Juli 2020 sdh siap dipakai baik di MI, MTS, maupun MPA," tutur dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya