Hamdan Zoelva Lengkapi Hakim MK Eks Politisi

VIVAnews - Salah satu hakim Mahkamah Konstitusi (MK) baru yakni, Hamdan Zoelva, melengkapi hakim MK yang berlatarbelakang dari politisi. Hamdan merupakan mantan politisi dari Partai Bulan Bintang.

Sebelumnya, Ketua MK Mahfud MD merupakan politisi dan mantan angota DPR dari Fraksi PKB. Sementara, Akil Mochtar merupakan politisi dari Partai Golkar.

Namun, ditegaskan salah satu hakim Konstitusi Akil Mochtar, terpilihnya Hamdan Zoelva tidak serta merta ada muatan politis. "Kalau ada muatan politik tidak di MK, (tapi) di DPR sana. Kalau di MK berpolitik berat urusannya," ungkap Akil Mochtar, Rabu 6 Januari 2010.
Sementara itu, Keputusan Presiden terkait pergantian hakim konstitusi yang sebelumnya dinilai lamban oleh Ketua MK, Mahfud MD, menurut Akil hal itu hanya kurangnya koordinasi. Sebab, pada saat itu terjadi masa transisi di pemerintahan.

"Ini hanya soal koordinasi, agak lambat karena kabinet baru terbentuk. Sehingga pembantu presiden kurang respon saja," terang dia.

Hamdan Zoelva akan menggantikan Abdul Mukthie Fadjar yang dipilih oleh pemerintah. Sedangkan Ahmad Fadil Sumadi menggantikan Maruarar Siahaan yang dipilih oleh Mahkamah Agung.

Ibas Harap Prabowo-Gibran Penuhi Janji Politik saat Kampanye


ismoko.widjaya@vivanews.com

Paket Promo ke Destinasi Wisata Dunia Bisa Dapat Diskon Rp 12 Juta, Simak!
 Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro dan pemain Arema FC Syaeful Anwar.

Lawan PSM Makassar Jadi Laga Hidup Mati Bagi Arema FC

Arema FC akan menghadapi laga hidup dan mati dalam lanjutan Liga 1 saat melawan PSM Makassar. Duel pekan ke-33 ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024