Haul ke-10, Inaya Wahid Ungkap Fakta Sosok Gus Dur

Haul Gus Dur ke 10
Sumber :
  • VIVA.co.id/Syaefullah

VIVA – Peringatan wafatnya Presiden keempat Abdurrahman Wahid atau Gus Dur satu dekade kembali digelar di kediamannya, Jalan Warung Sila, Ciganjur, Jakarta Selatan, Sabtu malam, 28 Desember 2019. 

9 Omongan Nyeleneh Mantan Presiden Gus Dur yang Jadi Kenyataan

Haul Gus Dur kali ini mengangkat kebudayaan ala Gus Dur dengan tema 'Kebudayaan Melestarikan Kemanusiaan'. 

Gus Dur jadi inspirasi

Muhaimin Usulkan NU dan Muhammadiyah Raih Nobel Perdamaian 2022

Putri keempat Gus Dur yaitu Inaya Wahid mengatakan, sosok Gus Dur menjadi inspirasi sekaligus pemikirannya ternyata masih sangat relevan untuk menjawab permasalahan dan tantangan bangsa Indonesia hari ini. 

Hal ini telah terefleksikan dalam keterlibatannya di berbagai ruang kebudayaan, seperti menjadi ketua Dewan Kesenian Jakarta, menjadi juri Festival Film Indonesia dan berbagai karya tulisan Gus Dur yang memberikan perhatian penuh terhadap persoalan kebudayaan dan bangsa.

Dukung Cak Imin Maju Capres, Cina Benteng: Murid Ideologis Gus Dur

“Gagasan dan konsep kebudayaan Gus Dur telah menjadi rujukan penting bagi para pemikir dan pelaku budaya. Sehingga menempatkan Gus Dur pula sebagai seorang advokat budaya karena komitmennya membela kebudayaan yang tersingkirkan,“ ujar Inaya Wahid.

Kaum termarjinalkan

Inaya menjelaskan, seperti dalam konteks sosial, agama dan politik, keberpihakan Gus Dur terhadap kebudayaan yang termarjinalkan juga memiliki ruang tersendiri, yang juga turut memberi warna dan memperkaya nilai-nilai kemanusiaan dan kebangsaan kita.

“Tema ini juga berkaitan langsung dengan Quotes Gus Dur yang mengatakan Kebudayaan Melestarikan Kemanusiaan,” katanya. 

Menurut dia, acara ini akan dibagi dalam dua segmen, yaitu Rembug Budaya pada pagi hari dan puncaknya di malam hari. 

Rembug budaya merupakan salah satu rangkaian dari Haul Gus Dur yang ditujukan untuk mempertemukan berbagai tokoh agama, masyarakat dan stakeholder serta tokoh anak muda untuk  kemudian merumuskan manifestasi kebudayaan Gus Dur. 

Tokoh-tokoh yang dihadirkan di antaranya: Gus Mus, Hilmar Farid, Jenderal Polisi Idham Azis, Sarasdewi Dharmantra dan lain-lain.

Sementara untuk malam puncak Haul diisi dengan doa bersama, tausiyah, stand up comedy, dan music performance dengan bintang tamu di antaranya Erie Suzan, Eny Sagita, Mamat Alkatiri, Akbar, Kartolo dan Reza Zakaria.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya