805 WNI di Luar Negeri Terpapar Corona, Meninggal Terbanyak di AS

Evakuasi WNI di Wuhan Terkait Penyebaran Virus Corona.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Kementerian Luar Negeri RI/mrh/aww

VIVA – Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI mengumumkan WNI di sana yang terinfeksi virus Corona atau COVID-19 bertambah menjadi 805 orang, tersebar di 36 negara di dunia. Informasi mengenai penambahan kasus WNI positif COVID-19 ini disampaikan oleh Kementerian Luar Negeri (Kemlu) melalui akun Twitter resminya, @Kemlu_RI.

Kasus COVID-19 di DKI Jakarta Naik Sejak November 2023

“Total WNI terkonfirmasi COVID-19 di LN adalah 805, sembuh sebanyak 399, 44 meninggal, dan 362 dalam perawatan,” ujar kementerian luar negeri akun twitter resminya, Sabtu 16 Mei 2020.

Pakar Imbau, Waspadai Pandemi Disease X, Mematikan Dibanding COVID-19

Para WNI yang terinfeksi COVID-19 tersebar di sejumlah negara seperti:

1. Amerika Serikat: 62 WNI (19 sembuh, 30 stabil, 13 meninggal)
2. Arab Saudi: 106 WNI (22 sembuh, 72 stabil, 12 meninggal)
3. Australia: 2 WNI (stabil)
4. Belanda: 7 WNI (2 sembuh, 1 stabil, 4 meninggal)
5. Belgia: 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)
6. Brunei Darussalam: 5 WNI (4 sembuh, 1 stabil)
7. Ekuador: 1 WNI (sembuh)
8. Filipina: 1 WNI (stabil)
9. Finlandia: 1 WNI (sembuh)
10. India: 75 WNI (74 sembuh, 1 stabil)
11. Inggris: 19 WNI (14 sembuh, 2 stabil, 3 meninggal)
12. Irlandia: 1 WNI (sembuh)
13. Italia: 3 WNI (sembuh)
14. Jepang : 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)
15. Jerman: 12 WNI (7 sembuh, 4 stabil, 1 meninggal)
16. Kamboja: 2 WNI (2 sembuh)
17. Kanada: 1 WNI (stabil)
18. Meksiko: 1 WNI (stabil)
19. Korea Selatan: 1 WNI (sembuh)
20. Kuwait: 29 WNI (1 sembuh, 28 stabil)
21. Malaysia: 108 WNI (27 sembuh, 79 stabil, 2 meninggal)
22. Oman: 1 WNI (sembuh)
23. Pakistan: 32 WNI (30 sembuh, 2 stabil)
24. Prancis: 4 WNI (3 sembuh, 1 stabil)
25. UEA: 29 WNI (12 sembuh, 15 stabil, dan 2 meninggal)
26. Qatar: 31 WNI ( 5 sembuh, 26 stabil)
27. RRT (Makau): 3 WNI (sembuh)
28. Rusia: 13 WNI (6 sembuh, 7 stabil)
29. Singapura: 51 WNI (37 sembuh, 12 stabil, 2 meninggal)
30. Spanyol: 13 WNI (11 sembuh, 2 stabil)
31. Swedia: 1 WNI (stabil)
32. Taiwan: 3 WNI (sembuh)
33. Thailand: 1 WNI (stabil)
34. Turki: 2 WNI (1 sembuh, 1 meninggal)
35. Vatikan: 8 WNI (6 sembuh, 2 stabil)
36. Kapal pesiar: 172 WNI (100 sembuh, 68 stabil, 4 meninggal)

Epidemiolog Sebut Virus Nipah Bisa Jadi Pandemi, Berpotensi Masuk Indonesia

“Total sembuh 399 (49,5 persen),” ujar akhir keterangan resmi Kemlu.

Baca: Anggota BPK, Achsanul Qosasi Buka Suara Dituduh Terima Uang Haram

Ilustrasi COVID-19/Virus Corona.

COVID-19 di Jakarta Naik Lagi, Total Ada 365 Kasus

Kasus konfirmasi positif COVID-19 di DKI Jakarta kembali meningkat. Per Rabu 13 Desember 2023 tercatat ada sebanyak 131 kasus baru sehingga total kasus aktif 365 kasus.

img_title
VIVA.co.id
13 Desember 2023