Habib Umar Assegaf Tunggu 'Perdamaian' dengan 2 Polisi Lainnya

Habib Umar Assegaf Berdamai dengan Petugas Sotpol PP
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Petugas Satpol PP Asmadi yang berseteru dengan Habib Umar Assegaf Bangil berakhir damai. Keduanya sempat adu fisik saat dilakukan saat pemeriksaan penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB), di Exit Tol Satelit Surabaya pada Rabu sore, 20 Mei 2020.

Polisi Ungkap Otak Penyerangan Acara Midodareni Putri Habib Umar

Dari video yang viral, Asmadi meminta maaf dengan mencium tangan Habib Umar Assegaf Bangil. Asmadi mengaku saat itu kelelahan hingga terjadi percekcokan bahkan kontak fisik. Upaya perdamaian antara Habib Umar Assegaf Bangil dengan Asmadi dijembatani oleh Polda Jawa Timur. 

“Saya minta kepada Aba Habib Umar Assegaf dan seluruh keluarga, pada saat itu saya khilaf dan yang dikatakan habib memang saya kecapean, saya khilaf. Sebagai manusia biasa, saya meminta maaf dari hati yang paling dalam,” kata Asmadi seperti dikutip dari Facebook pada Sabtu, 23 Mei 2020.

Penyerang Acara Midodareni Habib Umar Sempat Berusaha Kelabui Polisi

Kemudian, Habib Umar langsung memeluk dan mencium kening Asmadi seraya mendoakan. Selain memaafkan, Habib Umar Assegaf meminta Asmadi untuk datang bersilaturahmi ke kediamannya di lain kesempatan.

“Kita berusaha saling memaafkan dan silaturahmi. Mudah-mudahan bapak bisa ikut sama saya, walaupun istilahnya dua bulan sekali atau empat tahun sekali gak apa-apa datang bersilaturahmi, atau saya datang ke rumah jenengan,” kata Habib Umar Assegaf Bangil.

Polisi Cokok Dua Pengeroyok Habib Umar Assegaf

Asmadi pun menyanggupinya. “Insya Allah, saya akan ke sini,” ujarnya.

Dengan begitu, Habib Umar Assegaf melupakan insiden yang terjadi beberapa hari lalu dan sekarang membuka lembaran baru. Menurut dia, kejadian lalu sebagai pelajaran untuk sama-sama introspeksi. “Kita banyak kekurangan,” jelas dia.

Namun, Habib Umar mengatakan sebenarnya masih ada dua anggota polisi lalu lintas (Polantas) yang tidak datang bersama Asmadi ke kediamannya. Untuk itu, Habib Umar minta supaya kedua polisi tersebut dibawa ke kediamannya.

“Ini masih kurang dua pak sebetulnya, dari kepolisian mungkin. Ini live, kita sportif saja polisi dibawa ke sini. Ini sudah sportif Masya Allah Satpol PP, tinggal kepolisian saja. Sampaikan salam saya ke Polda supaya beliau mengirim orang tersebut, saya ingat wajahnya. Ini semua saya maafkan seribu maaf,” ucapnya.

Baca juga: Minta Maaf kepada Habib Umar Assegaf, Satpol PP Dihadiahi Umroh

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya