Instruksi Megawati, Jamu Ala Jokowi Dibagikan Gratis di Kota Padang

VIVA – Sejak merebaknya wabah Coronavirus Disease (COVID-19), selain mencari referensi atau sumber informasi terkait mengenai virus mematikan itu, sebagian publik juga disibukkan mencari tahu resep jamu yang rutin diminum oleh Presiden Joko Widodo. 

Respons Hasto, Golkar Pastikan Dukung Menantu Jokowi di Pilgub Sumut

Jamu ala Jokowi diyakini mampu menjaga daya tahan tubuh. Paduan rempah-rempah yang gampang dicari di pasaran dengan harga terjangkau. Selain itu mudahnya cara pembuatan, tentu saja tidak akan memberatkan masyarakat yang ingin mencoba resep jamu ala orang nomor satu di Indonesia itu.

Nah, khusus bagi warga kota Padang yang hingga kini masih belum menemukan formula rempah-rempah untuk meracik jamu tersebut. Sementara sudah kebelet ingin mencicipi seperti apa rasa dan merasakan khasiat Jamu itu, tidak perlu khawatir lagi.

Noel Joman Sebut Sikap Sinis Hasto ke Jokowi Merugikan PDIP dan Megawati

Sejak kemarin, ratusan botol ukuran 250 milimeter yang berisi Jamu resep Jokowi tersebut, dibagikan secara gratis kepada warga kota Padang. Tujuannya, tak lain agar ketahanan tubuh warga Padang tetap terjaga seiring ganasnya COVID-19 menyerang Indonesia.

Ini merupakan inisiasi dari kader PDI Perjuangan Sumatera Barat untuk meracik sendiri dan membagikan secara cuma-cuma kepada warga kota Padang. Bahkan, pada kemasan botol dicantumkan jenis rempah-rempah apa saja yang menjadi bahan baku.

Rocky Gerung Prediksi Megawati Berani Pilih jadi Oposisi: PDIP Selama Ini Terlalu Pragmatis

Menurut wakil ketua bidang organisasi Dewan Pimpinan Daerah PDI Perjuangan Sumatera Barat Yenni S. Tanjung, selain inisiasi dari para kader, pembuatan dan pembagian gratis jamu resep dari Jokowi ini, juga sudah diinstruksikan oleh ketua umum PDIP Megawati Soekarno Putri.

“Bu Megawati menginstruksikan agar jamu resep pak Jokowi ini dibagikan secara gratis kepada seluruh masyarakat indonesia. Agar stamina dan daya tahan tubuh tetap terjaga. Kemarin, kita sudah bagikan sekitar 300 botol. Hari ini, akan kita lanjutkan lagi. Pembagian kita pusatkan di beberapa titik seperti simpang tugu pahlawan Simpang Haru, lampu merah By Pass Lubuk Begalung dan di depan Mapolres Padang,” kata Yenni, Rabu 25 Maret 2020. 

Dijelaskan Yenni, selain jamu ala Jokowi, juga ada ribuan masker dan ratusan telur rebus yang dibagikan gratis. Khusus telur rebus dan masker Sudah dibagikan sejak satu pekan terakhir.

Selain itu, juga akan ada 200 ribu lembar masker medis untuk dibagikan kepada tenaga medis di rumah sakit dan puskesmas. Serta, 200 unit pakaian pelindung diri bagi tenaga medis di rumah sakit rujukan COVID-19 di Sumatera Barat.

“Kita juga bagikan telur rebus, masker untuk masyarakat dan tenaga medis serta APD untuk tenaga medis di rumah sakit rujukan COVID-19 yang ada,”tutup Yenni.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya