5 Pasien Positif Corona di Padang Berangsur Pulih, 1 Pulang ke Rumah

Ilustrasi simulasi penanganan virus Corona .
Sumber :
  • VIVAnews/Fajar Sodiq

VIVA – Lima orang pasien yang dinyatakan positif Coronavirus Disease atau Covid-19 di Padang sudah mulai berangsur pulih. Sejak dirawat beberapa hari terakhir, kondisi kesehatan kelimanya terus membaik.

Bukan ke Dokter, Zaidul Akbar Ungkap Hal Pertama yang Harus Dilakukan Saat Sakit Agar Lekas Sembuh

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Feri Mulyani. Bahkan, lanjut dia, satu dari lima pasien tersebut sudah dirumahkan alias dipulangkan. 

“Alhamdulillah, setelah menjalani perawatan, kondisi kelima pasien kita berangsur sembuh. Satu pasien sudah pulang ke rumah dan menjalani isolasi mandiri. Empat pasien lainnya masih dirawat,”kata Feri Mulyani, Senin 6 April 2020.

COVID-19 di Jakarta Naik Lagi, Total Ada 365 Kasus

Menurut Feri, meski sudah membaik dan sudah dipulangkan ke rumah untuk isolasi mandiri, namun tetap berada dalam pengawasan petugas kesehatan. Tak hanya itu, untuk memastikan apakah yang bersangkutan benar-benar sudah sembuh nanti dan negatif Covid-19, maka akan dilakukan rangkaian pengecekan pasca 14 hari setelah menjalankan isolasi mandiri.

"Setelah 14 hari nanti, baru dilakukan pengecekan sebanyak dua kali. Jika kedua hasil pengecekan itu negatif, baru dinyatakan sembuh. Waktu penyembuhan pasien positif corona sama dengan waktu penyembuhan virus lainnya,” kata dia.

Malaysia Detects Over 6000 Coronavirus Cases in a Week

Feri menjelaskan, pasien akan sembuh sendiri jika daya tahan tubuhnya baik. “Semakin baik daya tahan tubuhnya, maka akan semakin cepat membentuk antibodi yang mempercepat kesembuhan dirinya,” tutup Feri.

Diketahui, berdasarkan catatan data situasi terkini perkembangan pemantauan Covid-19 yang dimuat di laman situs resmi Dinas Kesehatan Kota Padang, tercatat sebanyak Delapan warga Padang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Sebanyak 3394 warga tercatat sebagai Pelaku Perjalanan Dari Negara Terjangkit. Sementara untuk Orang Tanpa Gejala (OTG) tercatat ada 204 warga. Kemudian yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) ada 69 orang, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 18 orang, Negatif 4 orang dan yang meninggal dunia tercatat satu orang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya