Garuda Rute Ambon Tetap Terbang, Otoritas Bandara: Itu Pesawat Charter

Ilustrasi maskapai Garuda Indonesia.
Sumber :
  • MMKSI

VIVA – Maskapai Garuda Indonesia menjadi perhatian karena diketahui masih melayani penerbangan dengan penumpang. Penerbangan itu terdata dengan rute Bandara Soekarno-Hatta (CGK), Tangerang menuju Ambon.

Aktivitas Gunung Ruang Mereda, Operasional Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal

Pesawat dengan nomor penerbangan GA 6466 tersebut tercatat berangkat dari Bandara Soetta pada Selasa, 28 April 2020 pukul 00.20 WIB. Punn, tiba di Ambon pukul 06.00 WIT.

Terkait itu, Kepala Otoritas Bandara Wilayah I Klas Utama, Herson mengatakan, jika penerbangan itu bukan mengangkut penumpang umum. Melainkan, merupakan pesawat charter dari salah satu perusahaan.

Heboh Pesawat Wings Air Hilang Kontak di Flores, Manajemen Kasih Penjelasan

"Benar, Garuda Indonesia layani penerbangan CGK-Ambon, itu pesawat charter (sewa) dari Petrolium bukan untuk mengangkut umum," kata Herson saat dikonfirmasi VIVAnews, Rabu, 29 April 2020.

Dalam penerbangan itu, Herson menjelaskan terdapat aturan yang harus dipenuhi sebagai prosedur. Hal ini sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 tahun 2020.

Akibat Banjir, Penerbangan Perdana Maskapai Emirates Airbus 380 dengan 592 Penumpang dari Dubai ke Bali Dibatalkan

"Ada izin tertentu berdasarkan Peraturan Menteri (PM). Dalam hal ini, layanan itu sesuai dengan pasal 20 huruf F yakni berdasarkan izin Direktur Jenderal Perhubungan Udara," ujarnya.

Layanan penerbangan itupun juga masuk dalam kategori exemption flight (perizinan khusus) bagi para pebisnis. Ini pun mesti memenuhi syarat yang ditetapkan Kementerian Perhubungan.

Seperti diketahui, penerbangan domestik untuk sementara disetop pemerintah di tengah pandemi Corona Covid-19. Langkah ini diambil untuk meredam penularan Corona melalui transportasi udara.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya