Dokter Spesialis Paru di Medan Meninggal, Positif Corona

Petugas medis menggunakan alat pelindung diri (APD).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

VIVA – Seorang dokter di Kota Medan bernama dr Andika Kesuma Putra Sp.P (K) dilaporkan meninggal dunia karena terpapar Corona COVID-19. Dokter spesial paru itu menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Columbia Asia, Kota Medan, Sabtu 1 Agustus 2020.

Banyak Pasien Berobat ke Luar Negeri, Rumah Sakit di Indonesia Kini Dibuat Layaknya Hotel Bintang 5

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumut dr Alwi Mujahit membenarkan meninggalnya dr Andika.

Baca Juga: Tambah 1.560 Kasus Baru Corona, DKI dan Jawa Timur Tertinggi

Pengen Mulai Perawatan Kulit? Perhatikan Ini Biar Gak Terjerumus Klinik Abal-abal

Alwi menjelaskan saat pandemi, korban memang menangani pasien COVID-19 di sejumlah rumah sakit rujukan di Kota Medan. Diduga ia terpapar virus mematikan itu saat menjalani tugasnya.

"Ada tiga dokter yang terlibat langsung penanganan COVID-19 yang meninggal. Salah satunya adalah dr Andika Kesuma," jelasnya.

6 Cara Efektif Mengurangi Mata Minus bagi Penderita dengan Tingkat Minus Rendah

Sementara itu, Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Medan, dr Wijaya Juwarna Sp-THT-KL mengatakan, dr Andika termasuk generasi emas dokter Spesialis paru di Sumut. Ia mengucapkan turut duka cita atas meninggalnya dokter muda itu.

Almarhum memang dalam aktif membantu penanganan pasien COVID-19 di sejumlah rumah sakit.

"Dia juga menangani pasien COVID-19 langsung di RS Columbia Asia Medan, sempat juga di RS GL Tobing bergabung di Gugus Tugas. Jadi, hari-harinya memang merawat pasien COVID-19," jelas Wijaya.

Dokter Andika, sebelum meninggal sempat menjalani perawat di RS Columbia Asia selama dua pekan. Namun, kondisinya terus menurun dan akhirnya meninggal dunia pada Sabtu, hari ini, 1 Agustus 2020.

"Semoga darmabakti, dedikasi, dan pengabdian beliau akan menjadi suri teladan dan menjadi pendorong semangat bagi tenaga kesehatan dan relawan medis lainnya," kata Wijaya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya