Update COVID-19 Nasional 29 Oktober: Sembuh Tambah 3.985 orang

Ilustrasi pekerja mengikuti tes swab COVID-19
Sumber :
  • Irfan/ VIVA.co.id

VIVA – Kasus angka kesembuhan pasien COVID-19 di berbagai daerah di Indonesia terus mengalami penambahan setiap harinya. Hal ini berdasarkan data dari Satgas COVID-19 pada Kamis, 29 Oktober 2020.

Pilkada 2024 Berbeda dan Lebih Kompleks dibanding Pilkada Serentak Sebelumnya, Menurut Bawaslu

Angka pasien sembuh sebanyak 3.985 orang. Jadi, total angka secara keseluruhan pasien corona yang sembuh hingga saat ini sebanyak 329.778 orang. Sedangkan, orang yang terkonfirmasi positif sebanyak 3.565 orang. Jadi todalnya terkonfirmasi positif sebanyak 404.048 orang.

Kemudian, pasien COVID-19 yang meninggal bertambah 89 orang, jadi total secara keseluruhan sebanyak 13.701 orang. Untuk suspek sebanyak 68.888, spesimen 34.317. Kasus corona tadi di atas tadi tersebar di 34 provinsi, dan 502 kabupaten dan kota di berbagai daerah di Tanah Air.

KPK Periksa Anggota DPR Fraksi PDIP Ihsan Yunus soal Dugaan Korupsi APD di Kemenkes

Dalam hal mencegah penyerabaran adanya COVID-19 ini, masyakarat diharapkan mentaati protokol kesehatan yaitu menerapkan 3M: mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.

Tak hanya itu, Satgas COVID-19 juga mengimbau dalam masa liburan panjang ini agar tidak berpergian dan lebih baik di rumah bersama keluarga tercinta, tapi apabila hendak liburan agar dapat menerapkan protokol kesehatan 3M tersebut.

Singapore PM Lee Hsien Loong to Resign After Two Decades on Duty

Hal ini bertujuan agar tidak terjadi adanya klaster liburan yang ini akan berdampak pada kenaikan kasus corona secara nasional di Indonesia. 

Seperti diketahui, jumlah pasien COVID-19 masih tinggi, maka selalu patuhi protokol kesehatan dan jangan pernah lupakan 3M: memakai masker, menjaga jarak dan hindari kerumunan, serta mencuci tangan.

#pakaimasker
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitanganpakaisabun
#ingatpesanibu
#satgascovid19

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya