Kapolri Dorong Humas Polri Jadi Sumber Informasi Cepat dan Terpercaya

Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Hari ini Humas Polri berusia ke-69 tahun. Jenderal Polisi Idham Azis sebagai Kepala Kepolisian RI menaruh harapan besar atas divisi tersebut. Dia mendorong Humas Polri terus berbenah menjadi sumber informasi yang cepat, terpercaya, mudah diakses dan objektif. 

Brigjen Nurul Bicara Strategi STIK Lemdiklat Cetak Pemimpin Polri yang Mumpuni

“Semoga Humas Polri menjadi sumber informasi yang cepat, mudah diakses, objektif dan terpercaya,” kata Idham saat mengucapkan HUT Humas Polri ke-69 melalui video, Jumat, 30 Oktober 2020.

Baca juga: Satgas COVID-19: Indonesia Berada dalam Masa Genting

Ternyata Syarat Usia Minimal Punya SIM Tidak Semuanya 17 Tahun, Cek Aturannya

Selain itu, orang nomor satu di Korps Bhayangkara ini meminta agar Humas Polri selalu mengambil peran alias partisipatif dalam setiap momentum guna mendukung terpeliharanya Kemanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif. “Sehingga masyarakat semakin produktif,” imbuh Idham. 

Tonggak sejarah Humas Polri dimulai saat keluarnya Surat Keputusan (Skep) berdirinya Dispenpol (Dinas Penerangan Polisi) yang ditandatangani oleh polri">Kapolri pertama Jenderal (Purn) Raden Soekanto Tjokrodoatmojo tanggal 30 Oktober 1951. 

Pembunuh Wanita Hamil Ditangkap, Kabur ke Lampung

Saat itu Dispenpol melakukan tugas dan kegiatan publik relation atau disingkat Purel. Kini, Humas Polri terus berkembang melesat maju dari masa ke masa seiring dengan perkembangan media dan teknologi. 

Perayaan puncak HUT Humas Polri tahun ini rencananya bakal digelar secara virtual dan diikuti oleh seluruh Kabid Humas di seluruh Polda  jajaran pada Senin 2 November 2020. (ren)

Ilustrasi sidang kode etik anggota polisi

5 Polisi di Kolaka Ditangkap karena Keroyok Warga hingga Babak Belur, Kapolres Minta Maaf

Di lokasi kejadian, 5 polisi tersebut berlagak preman dengan menodong senpi ke korban lalu menghajar secara membabi buta.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024