Ustaz Maaher Diserbu Warganet gara-gara Hina Habib Luthfi

Ustaz Maaher At-Thuwailibi
Sumber :
  • Instagram @ustadzmaaher_real

VIVA – Saling balas twit antara Ustaz Maaher At Thuwailibi dengan pendukung Habib Luthfi bin Yahya viral di media sosial. Twit Ustaz Maheer yang viral dianggap telah menghina Habib Luthfi.

Elon Musk Kirim 'Surat Cinta' untuk Pengguna Baru X

Warganet juga ramai-ramai mengecam pernyataan ustaz asal Sumatera Utara itu. Terbaru, tagar dukungan terhadap Habib Luthfi muncul dan menjadi trending topic Indonesia.

Tagar #SayaBersamaHabibLutfi menjadi trending pada Senin pagi, 16 November 2020, dengan 8.509 kicauan. Dalam satu twit yang ramai mendapat retweet, diklaim bahwa Habib Luthfi telah memberikan mandat untuk membuat laporan dugaan penghinaan.

Viral Isu Poligami, Berikut 5 Fakta Menarik Ustaz Hanan Attaki, Nomor 5 Bikin Terkejut

"Karena Habib @HabibluthfiYahy sudah memberikan mandat untuk segera mbikin laporan dugaan penghinaan terhadap Bliyow, Maka dengan ini ane naekkan hestek : 

#SayaBersamaHabibLutfi

Heboh Isu Ustaz Hanan Attaki Poligami, Netizen Ngaku Shock

Skaar silahken RT dan Komen dengan hestek yang sama jika klean setuju..????," kata @WagimanDeep212.

Kemudian, twit lain juga terlihat berisi kecaman terhadap Ustaz Maheer. Salah seorang warganet menyebut ucapan Ustaz Maheer kepada Habib Luthfi ini akan berbuntut panjang.

"Son, urusanmu bakal panjang nih. Makanya lain kali punya mulut itu dikondisikan. Jangan asal omong.

Ga bisa ngetag si Soni Maaher. Ternyata dia suka ngeblokan juga. Kirain jantan..???????? #SayaBersamaHabibLutfi," tulis akun @narkosun di Twitter.

Sementara akun @toev_612 juga menyampaikan dukungannya terhadap Habib Luthfi. Menurut dia, Habib Luthfi merupakan orang yang mulia dan tindakannya mencerminkan Islam.

"1. Merupakan sebuah anugrah ktk pribadi yg hanya seperti aku ini diterima sowan oleh beliau ndoro @HabibluthfiYahy dindalemnya Beliau sosok yg mulia yang memuliakan Datuk nya dengan setiap langkah dan tindakanya sehingga keindahan Islam tercermin darinya.. #SayaBersamaHabibLutfi," kata dia.

Diketahui, Ustaz Maaher At Thuwailibi akhirnya angkat suara soal tuduhan menghina Rais Am Jamiyah Ahlu Thariqah al Mu'tabarah an Nahdiyah, Habib Luthfi bin Yahya. Twit balasan Ustaz Maaher sebelumnya viral karena dituduh mengolok-olok Habib Luthfi. Warganet mengecam pernyataan ustaz asal Sumatera Utara itu.

Melalui akun Twitternya, @ustadzmaaher_, Ia memposting duduk perkara unggah foto Habib Luthfi memakai sorban di kepala yang disebut 'Jilbab'.

Dalam penjelasannya, Ustaz Maaher mengaku foto Habib Luthfi yang kini jadi polemik sebenarnya foto lama yang digunakan untuk menyudutkan dirinya. Ia menghormati Habib Luthfi bin Yahya sebagai dzuriyyat(anak-cucu keturunan) Nabi. 

"Tdk ada penghinaan sama sekali disana. Dan itu bukan Twit saya, tapi balasan saya terhadap komen seorang pecinta Habib Lutfi di kolom komentar. Bedakan antara 'Twit' dgn 'Balasan' terhadap komentar," tulis Ustaz Maher di postingan Twitternya dikutip VIVA, Sabtu, 14 November 2020.

Ustaz Maaher mengakui awalnya ada akun pecinta Habib Luthfi yang profilnya menghinanya di kolom komentar, dengan menampilkan fotonya sedang memakai sorban di kepala. 

"Dia menghina saya dgn mengatakan 'tambah cantik pake jilbab ya loe maher'. Lalu saya balas komen dia dg menampilkan foto habib Lutfi yg pake sorban persis saya," ungkapnya. (ase)

Baca juga: Jenderal BG, Batal Jadi Kapolri Kini Pimpin Intelijen Negara

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya