Jaga Keamanan Jelang Pilkada di Jatim, 2 Jenderal Temui Ulama Madura

Kapolda Jatim bersama Pangdam V Brawijaya bertemu ulama di Madura
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta bersama Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto berkunjung dan silaturahmi dengan Aliansi Ulama Madura (Auma) dan Aliansi Ulama Tapal (Autada) ke kediaman KH. Ali Badri, yang berada di Jalan Gadung, Surabaya.

Bobby Nasution akan Jalin Komunikasi dengan NasDem dan PKB untuk Pilgub Sumut

Kehadiran Kapolda Jatim dan Pangdam Brawijaya bertemu dengan Ulama di kediaman KH. Ali Badri ini dalam rangka ingin menjalin silaturahmi, antara TNI, Polri dan para kyai sepuh dan ulama yang ada di Jawa Timur.

“Sinergitas antara TNI, Polri dan para ulama sangat dibutuhkan,” kata Kapolda Jatim Irjen Nico, Kamis, 3 Desember 2020.

Demokrat Munculkan Nama Dede Yusuf untuk Pilkada Jakarta 2024

Saat ini, kata Nico, Jawa Timur masih di massa Pandemi COVID-19, dan pada 9 Desember 2020, akan menghadapi Pilkada Serentak di Jatim. Sehingga demi terwujudnya keamanan dan kondusivitas di Jatim. Komunikasi dan koordinasi dengan para Ulama ini memang dan harus perlu dilakukan.

"Saya sebagai orang baru di Jatim, ingin memperkenalkan diri terlebih dahulu dan meminta doa restu kepada para kyai dan ulama. Agar dalam menjalankan tugas di Jatim sebagai Kapolda Jatim bisa amanah," kata Nico.

Kantongi Surat Tugas Maju Pilgub, Bobby Nasution: Tak Perlu Daftar Lagi ke Golkar Sumut

Sementara itu KH. Ali Badri dalam sambutannya mengatakan bahwa keamanan serta kondusivitas Jatim ini perlu dijaga bersama oleh TNI/ Polri dan para ulama, karena Jawa Timur dipandang sebagai barometer bangsa Indonesia. Jika Jatim goyah, maka akan berdampak ke semuanya.

"Kita harus jaga bersama kondusivitas Jatim yang sudah aman ini. Bersama TNI/ Polri dan Ulama, saya yakin Jatim akan aman dan kondusif," kata KH. Ali Badri.

Selain itu KH. Ali Badri mengucapkan selamat datang untuk Irjen Nico Afinta, yang menjabat sebagai Kapolda Jatim dan kembali ke Surabaya. Karena Kapolda merupakan putra asli daerah.

"Saya ucapkan selamat datang kepada Kapolda Jatim, dan kembali ke Surabaya sebagai Kapolda Jatim," tambahnya.

Ia pun berharap, ke depannya, jajaran TNI-Polri bisa menjadikan Jatim aman dan kondusif. Selain itu, ia meminta masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh pihak lain, agar tidak terpecah belah dan mudah diadu domba. (ren)

Baca juga: Irjen Luthfi, Penjaga Kampung Jokowi yang Calon Kapolri Bukan Akpol

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya