Kebakaran Hebat di Pabrik ‎Springbed Deli Serdang Sumut

Kebakaran di Pabrik Springbed, Deli Serdang, Rabu, 30 Desember 2020.
Sumber :
  • VIVA/ Putra Nasution.

VIVA - Kebakaran hebat terjadi di pabrik springbed yang berada di Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu sore, 30 Desember 2020. Namun, peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa.

Warga Nekat Lompat dari Lantai 2, Selamatkan Diri dari Si Jago Merah

"Kebakarannya sekitar pukul 16.00 WIB setelah para pekerja pulang," kata Camat Sunggal, Ismail, kepada wartawan di lokasi kejadian kebakaran.

Berdasarkan informasi yang diperoleh VIVA, api terlihat pertama kali di bagian gudang springbed yang dijadikan penyimpan kimia. Saat kejadian sempat terjadi ledakan.

Neta Lirik Indonesia Jadi Basis Ekspor Mobil Listrik

Karena, banyak material mudah terbakar membuat api langsung membesar dan membakar seluruh areal pabrik tersebut.

Baca juga: Ibu dan Anak Tewas Terpanggang dalam Kebakaran Ruko di Tangerang

Petugas Damkar Meninggal Dunia Usai Padamkan Kebakaran di Gedung LBH Jakarta

Ismail mengungkapkan untuk penyebab kebakaran masih dalam penyidikan kepolisian. Saat kebakaran berlangsung masih terdapat pekerja. Namun, dapat menyelamatkan diri. Meski sempat membuat panik.

"Kita tidak tahu penyebabnya. Karena tadi ada seorang pekerja yang melihat kobaran api yang membesar dan langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran," tutur Ismail.

Setibanya di lokasi, tim petugas dengan 7 unit mobil pemadam kebakaran berjuang memadamkan api yang terus bekobar di pabrik.

"Ada sekitar 7 unit mobil pemadam kebakaran dari Deli Serdang dan Binjai yang turun ke lokasi. Untuk korban jiwa sampai sekarang tidak ada," kata Ismail. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya