Hari Ini 31 Kabupaten/Kota di Jateng Serentak Vaksinasi COVID-19

Vaksinasi COVID-19 untuk Tenaga Kesehatan
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Provinsi Jawa Tengah menerima tambahan vaksin COVID-19 sebanyak 248.600 dosis yang diperuntukkan bagi 122.617 tenaga kesehatan. Pada Senin, 25 Januari 2021 ini akan dilakukan vaksinasi serentak di 31 kabupaten dan kota.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Yulianto Prabowo mengungkapkan itu dalam konferensi pers daring, Minggu sore, 24 Januari 2021. Menurutnya, vaksin yang belakangan datang merupakan termin kedua dari tahap satu vaksinasi COVID-19 untuk nakes di Jawa Tengah.

Ratusan ribu dosis vaksin itu telah didistribusikan ke Kabupaten atau Kota yang belum menerima vaksin COVID-19.

"Sudah terkirim ke Kabupaten Kota, diharapkan sudah selesai semuanya, sehingga Senin bisa dipakai vaksinasi," ujarnya kemarin.

Baca juga: Tolak Digusur, Tommy Soeharto Gugat Pemerintah Rp56,6 Miliar

Ia menambahkan, berdasarkan surat edaran dari Sekda Provinsi Jawa Tengah, pada hari Senin akan dilakukan pencanangan vaksinasi. Yang pertama kali disuntik adalah para anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan tokoh masyarakat di daerah. Setelahnya, baru penyuntikan vaksin bagi para nakes.

"Maksimal 10 orang untuk divaksin pertama kali yakni, Bupati atau Wali Kota, Ketua DPRD, Dandim, Kapolres, Kajari, Kadinkes, tokoh agama, tokoh kesehatan dan tokoh masyarakat. Setelah tokoh-tokoh itu, dilanjutkan dengan nakes di daerah masing-masing," jelas Yuli.

Ia menjelaskan, pada pencanangan vaksinasi serentak akan diikuti 31 Kabupaten dan Kota. Sementara untuk Kabupaten Wonogiri, akan melakukan vaksinasi awal di hari Selasa 26 Januari 2021. Sementara, tiga wilayah yakni Kota Semarang, Kabupaten Semarang dan Kota Surakarta telah mencanangkan vaksinasi di Termin pertama tahap satu, pada 14 Januari lalu.

Jelang Idul Fitri, Pemkab Purwakarta Siapkan Vaksin untuk Atasi Wabah PMK

Laporan: Teguh Sutrisno/tvOne

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin

Menkes: Implementasi Nyamuk Ber-Wolbachia untuk Tanggulangi Dengue Mulai Bergulir

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengatakan metode penanggulangan dengue menggunakan nyamuk ber-Wolbachia mulai bergulir di lima kota besar di Pulau Jawa.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024