Ketua KPK: Artidjo Alkostar Sosok yang Sangat Sederhana

Mantan Hakim Agung Artidjo Alkostar semasa hidup.
Sumber :
  • VIVAnews/Cahyo Edi

VIVA - Anggota Dewan Pengawas KPK, Artidjo Alkostar, meninggal dunia di usia 72 tahun pada Minggu, 28 Februari 2021. Artidjo dimakamkan di kompleks Pemakaman Keluarga Besar Universitas Islam Indonesia (UII), Jalan Kaliurang km 14,5, Kabupaten Sleman, Senin, 1 Maret 2021.

Ketua KPK, Firli Bahuri, mengenang sosok Artidjo. Dia pun menuturkan ada 4 hal yang diteladaninya dari mantan Hakim Agung tersebut.

"Pertama, beliau adalah sosok yang sangat sederhana. Beliau terima apa adanya dan tidak pernah mencari-cari atau meminta kepada negara," kata Firli, Senin, 1 Maret 2021.

Firli menerangkan hal yang kedua adalah prinsip Artidjo yaitu selalu bersyukur, ikhlas, sabar dengan apa yang diterima.

"Ketiga, (Artidjo) selalu katakan ke saya. Pak Firli jaga integritas. Tetap berani supaya kita bisa melaksanakan tugas," kata Firli.

Baca juga: Jajaran KPK Antar Jenazah Artidjo Alkostar ke Yogyakarta

Sementara hal keempat yang dikenang Firli dari sosok Artidjo adalah semangat untuk memberantas korupsi. Firli berharap sepeninggalan Artidjo, semangat pemberantasan korupsi bisa menjadi inspirasi bagi semua orang.

"Kita jadikan apa yang diberikan beliau jadi inspirasi. Semangat kita untuk tetap memberantas korupsi. Jadikan lebih banyak lagi orang yang memiliki semangat pemberantasan korupsi seperti Pak Artidjo," tutur Firli.

Firli Bahuri Tersangka, Ganjar: Pemberantasan KKN Masih Jadi PR Besar
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di acara peluncuran buku Haedar Nashir di Perpusnas, Jakarta Pusat, Senin, 4 Maret 2024 malam.

Respons Desakan agar Firli Bahuri Segera Ditahan, Kapolri: Pemeriksaan Masih Berjalan

Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo buka suara soal munculnya desakan dari berbagai pihak untuk segera menahan eks Ketua KPK Firli Bahuri.

img_title
VIVA.co.id
5 Maret 2024