Jelang KLB Demokrat, Jhoni Allen Tiba di Deli Serdang Sumut

Jhoni Marbun tiba di Bandara Kualanamu, Sumut.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Peserta Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat sudah mulai berdatangan melalui Bandara Kualanamu Internasional, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis malam, 4 Maret 2021. KLB ini rencananya akan digelar di Hotel The Hill Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Jumat, 5 Maret 2021.

Bobby Nasution akan Jalin Komunikasi dengan NasDem dan PKB untuk Pilgub Sumut

Salah satu yang tiba di Bandara Kualanamu yaitu Jhoni Allen Marbun. “Rombongan kita ada 4-5 orang tadi ada Max Sopacua, Darmizal ada juga orang sekretariat," ujar Jhoni Alen kepada wartawan di Bandara Kualanamu. 

Kehadiran Jhoni di Sumatera Utara, ia tidak mau menyebutkan. Tapi, melihat dari hasil KLB tersebut. Untuk itu, dia meminta awak media untuk terus mengikuti perkembangan tersebut.

Kantongi Surat Tugas Maju Pilgub, Bobby Nasution: Tak Perlu Daftar Lagi ke Golkar Sumut

“Mari nanti kita lihat, karena itu semua yang menentukan para daerah-daerah untuk mengatakan ini mau dibawa ke mana. Saya kira tak hanya Sumut, Anda bisa saksikan sendiri, saya tak mau banyak omong,” ujar Jhoni.

Jhoni mengakui menghadiri kegiatan di Hotel The Hill. Alasannya, untuk mengetahui tempat pariwisata di sana yang alamnya indah.

Imbas Kematian Siswa Diduga Dianiaya, Kepala Sekolah SMKN 1 Nias Selatan Dibebastugaskan

“Saya belum pernah tahu tempat itu, jadi coba datang untuk melihatnya, katanya tempat itu pariwisata bagus mudah-mudahan (bisa) jadi satu pandangan masa depan bangsa ini ke depan, untuk membuka pikiran lebih segar,” ujarnya
     
Disinggung siapa saja calon ketua umum yang dihadirkan, Jhoni juga belum membeberkanya. Namun, semua orang bisa menjadi calon ketua umum. “Ini semua yang datang calon ketua semua, Anda juga layak jadi ketua bisa. Semua yang ada di sini termasuk,” ujar Jhoni

Aktivitas penumpang KA Bandara Medan.(istimewa/VIVA)

Lebaran 2024, KAI Bandara Medan Mengangkut 102.502 Penumpang

PT. KAI Bandara Medan mencatat telah mengangkut 102.502 penumpang sebagai angkutan Lebaran 2024 sejak 5 hingga 16 April 2024. Adapun, rute perjalanannya adalah Bandara Ku

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024