Vaksinasi COVID-19 Tahap 2 di Kota Semarang Melebihi Target

Vaksinasi di Kota Semarang, Jateng.
Sumber :
  • tvOne/ Teguh Joko Sutrisno (Semarang)

VIVA – Wali Kota Semarang Hendra Prihadi menyebutkan, vaksinasi tahap II Kota Semarang sudah melampaui target awal yang ditetapkan.

5 Syarat Kucing Peliharaanmu Sudah Bisa Divaksin Biar Tetap Sehat

Kota Semarang menerima 125.000 dosis yang sebenarnya target awal vaksinasi untuk 62 ribu sasaran saja. Namun dalam tinjauannya, wali kota mendapatkan catatan, ada 73.446 sasaran yang menerima vaksin tahap II untuk penyuntikan pertama.

"Catatan dari kawan-kawan di Dinas Kesehatan Kota Semarang, warga yang sudah melakukan penyuntikan vaksin pertama untuk tahap dua sebanyak 73.446, yang artinya terobosan di Kota Semarang dalam pelaksanaan vaksin kedua ini sebagian sudah diambil untuk tambahan masyarakat,” ujar Wali Kota yang akrab dipanggil Hendi tersebut.

WHO Peringatkan Ancaman Wabah Penyakit yang Serang Anak-anak di 2024

Ia menambahkan, sisanya kini menunggu vaksin berikutnya yang akan datang. "Pada minggu ini dari Pemprov Jawa Tengah akan memberi tambahan vaksin ke Kota Semarang, tapi belum turun berapa yang akan diberikan," ujarnya.

Hendi mengungkapkan, proses vaksinasi di Kota Semarang rencananya akan ditinjau langsung Presiden Joko Widodo.

Kasus Demam Berdarah Meningkat, Kapan Vaksin DBD Siap?

"Pada hari Rabu. Pak Presiden akan meninjau pelaksanaan vaksinasi di Semarang untuk sesepuh, senior, lansia, yang masuk dalam kelompok tokoh masyarakat, tokoh agama, atau para kiai," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Abdul Hakam menuturkan telah melaporkan ke pemerintah pusat terkait daftar penerima vaksin untuk penyuntikan kedua.

"Kemarin kita sampaikan kepada teman-teman di pusat, terkait untuk suntikan kedua siapa-siapa saja yang akan menerima. Sampai sekarang yang kita hubungi semuanya masih bersedia hadir," ujar Hakam.

Laporan Teguh Joko Sutrisno (tvOne/Semarang, Jateng)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya