Eijkman Mau Serahkan Bibit Vaksin Merah Putih ke Bio Farma Akhir Maret

Tenaga kesehatan mengangkat bendera Merah Putih dalam pelaksanaan vaksinasi COVID-19 pada pegawai pemerintah di Jakarta, Kamis, 11 Maret 2021.
Sumber :
  • ANTARA/M Risyal Hidayat

VIVA – Lembaga Biologi Molekuler Eijkman pada akhir Maret 2021 akan menyerahkan bibit vaksin Merah Putih ke PT Bio Farma selaku mitra yang akan menguji serta memproduksi vaksin COVID-19 itu.

Pilkada 2024 Berbeda dan Lebih Kompleks dibanding Pilkada Serentak Sebelumnya, Menurut Bawaslu

"Batch pertama bibit vaksin akan diserahkan akhir Maret 2021," kata Kepala Lembaga Biologi Molekuler Eijkman Amin Soebandrio kepada Antara di Jakarta, Senin, 15 Maret 2021.

Lembaga Eijkman menyatakan bahwa pengembangan bibit vaksin Merah Putih berjalan sesuai rencana dan bibit vaksin bisa diserahkan kepada PT Bio Farma sesuai jadwal yang direncanakan.

KPK Periksa Anggota DPR Fraksi PDIP Ihsan Yunus soal Dugaan Korupsi APD di Kemenkes

Eijkman mengembangkan vaksin Merah Putih dengan platform sub-unit protein rekombinan.

"Saat ini protein rekombinan sudah diperoleh dan sedang dalam proses transisi dari laboratorium ke industri," kata Amin.

Singapore PM Lee Hsien Loong to Resign After Two Decades on Duty

Bibit vaksin Merah Putih, ia menjelaskan, harus melalui uji pra-klinik serta uji klinik fase 1, 2, dan 3 sebelum digunakan.

Vaksin Merah Putih adalah vaksin yang dikembangkan dari isolat virus SARS-CoV-2 penyebab COVID-19 yang bersirkulasi di Indonesia.

Bibit vaksin Merah Putih dikembangkan oleh para ahli dan peneliti Indonesia untuk diproduksi di Indonesia. (ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya