PKS DKI Bidik Kemenangan di Pileg 2024, Begini Ikhtiarnya

PKS incar kemenangan di DKI pada Pileg 2024
Sumber :
  • Dok. PKS

VIVA – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mau mengulangi kejayaan di DKI seperti pencapaian pada Pemilu Legislatif 2004. Mesin partai dipanaskan demi merebut suara masyarakat pemilih seperti nelayan di Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara.

Hobi Lari, Politisi Golkar Misbakhun Capai Finis di London Marathon 2024

Ketua DPW PKS DKI Jakarta Khoirudin menyampaikan saat ini pihaknya tak bisa berbuat optimal lantaran hanya memiliki 16 kursi di DPRD DKI

“Dukung dan bantu kami agar kami dapat memimpin DKI dan dapat berbuat lebih banyak, lebih manfaat lagi untuk bapak ibu semua," ujar Khoirudin dalam keterangan resminya yang dikutip pada Senin, 12 April 2021.

MK Tolak Gugatan Ganjar-Mahfud, 3 Hakim Dissenting Opinion

Dia menjelaskan menjadi kebahagiaan bagi PKS jika memiliki kursi mayoritas pada 2024. Dengan demikian, bisa bantu siapapun warga Jakarta, tanpa memandang suku, agama dan rasnya. 

“Dan, kita akan ulangi sejarah kemenangan PKS di 2004 pada tahun 2024, agar lebih banyak memberikan manfaat," lanjut Khoirudin yang juga anggota DPRD DKI Jakarta.

Tak Lolos Jadi Wakil Rakyat, Ini Tanggapan Adelia Pasha

Pun, ia mengatakan salah satu ikhtiar PKS dengan mendengarkan aspirasi para nelayan di Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara. Kunjungan ke nelayan juga dalam rangka peringatan hari nelayan nasional.

Menurutnya, untuk DKI, PKS akan mendatangi dan berikan bantuan di 30 titik Nelayan di seluruh Ibu Kota  yang salah satunya di Kamal Muara, Penjaringan.

Dalam kunjungan tersebut, Khoirudin mengatakan PKS membuat rangkaian kegiatan yang diawali dengan gerebek beli ikan di tempat pelelangan Kamal Muara. Selanjutnya, memberikan asuransi untuk nelayan. Kemudian, bagi-bagi bingkisan kepada tokoh agama dan pengurus Rumah Tahfidz Apung, Kamal Muara.

Khoirudin dalam kegiatan ini ditemani Ketua Bidang Tani dan Nelayan DPW PKS DKI Jakarta Kartika KS Mara, Sekretaris Dewan Syariah Wilayah (DSW) PKS DKI Jakarta Muhammad Subki dan Anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi PKS dari daerah pemilihan Jakarta Utara III, Yusriah Dzinnun.

Untuk diketahui, hasil Pileg 2004 menempatkan PKS di urutan teratas dalam raihan suara untuk DPRD DKI. Terkait DPR RI, PKS dan Demokrat sama-sama moncer dengan raih kursi terbanyak dari DKI Jakarta.

Di Pileg 2004, ada 75 kursi kursi DPRD DKI yang diperebutkan parpol. PKS mendapat 18 kursi atau 24 persen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya