Moeldoko Bicara Reshuffle Menteri, Begini Katanya

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menegaskan hanya Presiden yang mengetahui tentang perombakan atau reshuffle kabinet.

Jokowi Adakan Buka Puasa Bersama Menteri di Istana

Hal itu disampaikan Moeldoko saat dirinya ditanya mengenai isu reshuffle kabinet yang belakangan menguat.

"Yang tahu hanya Presiden. Jawabannya satu, untuk reshuffle yang tahu hanya Presiden, titik," kata Moeldoko singkat, seusai melakukan kunjungan lapangan ke Kampus Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) di Depok, Jawa Barat, Selasa.

Jokowi Resmikan Huntap hingga Proyek Infrastruktur Pascabencana di Sulteng

Isu perombakan kabinet mencuat menyusul wacana untuk melebur Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan Kementerian Riset dan Teknologi.

Selain itu juga ada wacana pembentukan Kementerian Investasi sebagai struktur baru dalam Kabinet Indonesia Maju.

KPU Sebut Gugatan Ganjar-Mahfud yang Singgung Jokowi Salah Sasaran

Peleburan kementerian dan adanya struktur baru kementerian diyakini akan mengubah susunan menteri yang ada, sehingga akan memicu terjadinya perombakan kabinet. (ant)

Presiden Joko Widodo.

Jokowi Ogah Komentari soal Sengketa Pemilu 2024 di MK

Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak mau berkomentar namanya disebut-sebut dalam sidang gugatan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024