Malam-malam Para Kakek-Nenek Bertongkat Datang Demi Divaksin

Para kakek nenek bertongkat datang malam-malam minta divaksin.
Sumber :
  • VIVA/Teguh Joko Sutrisno

VIVA – Usia boleh tua tapi  tekad untuk ikut serta menekan penyebaran COVID tak mau kalah dengan yang kaum muda. Begitulah para kakek dan nenek di Desa Kadilangu, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Meski sudah malam hari, mereka tetap rajin datang ke lokasi vaksinasi. Bahkan ada beberapa yang sudah renta datang memakai tongkat agar bisa berjalan. 

Wanita Lansia di Jaksel Ngaku Diperkosa Handphone, Diduga Halusinasi

Begitu tuanya, sampai-sampai petugas tak tega saat melihat nenek berusia 85 tahun harus berjalan menuju meja vaksinasi. Alhasil, si nenek pun langsung divaksin di ruang tunggu.

Vaksinasi di Desa Kadilangu Kendal merupakan upaya puskesmas setempat untuk mendekatkan lokasi kepada para lansia. Sehingga mereka tidak perlu datang jauh-jauh ke Puskesmas. Waktu yang dipilih pun pada malam hari setelah ibadah salat tarawih agar para lansia lebih segar setelah berbuka puasa.

Inspiratif! Kedermawanan Abu Jaber Bagikan Ribuan Makanan Buka Puasa di Makkah Selama Bulan Ramadhan

Kepala Desa Kadilangu, Ida Fitriana mengatakan, tingkat antusiasme para lansia di desanya termasuk tinggi. Terbukti yang datang untuk divaksin banyak. Selain itu, perangkat desa juga langsung turun untuk jemput bola kepada para lansia di daerah tempat tinggal mereka.

"Kita sudah lebih dulu melakukan sosialisasi untuk meningkatkan rasa percaya diri pada lansia, dan alhamdulillah rata-rata mereka punya kesadaran tinggi," kata Ida, Rabu malam 28 April 2021.

5 Syarat Kucing Peliharaanmu Sudah Bisa Divaksin Biar Tetap Sehat

Dari data yang masuk, vaksinasi di Desa Kadilangu diikuti 140 lansia, dan saat ini sudah penyuntikan yang kedua.

"Ada 140 lansia yang akan divaksinasi bertahap selama dua minggu," kata Camat Kangkung," Ardhi Prasetiyo.

Proses vaksinasi berjalan lancar dan tidak ada kejadian ikutan yang serius.

"Niki pun ping kalih. Lega. (Ini sudah yang kedua. Lega)," kata salah satu lansia yang berusia 85 tahun.

Laporan: Teguh Joko Sutrisno/tvOne Semarang

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya