Meski Dilarang, Puncak Mudik Diperkirakan pada 11 atau 12 Mei

Ilustrasi penyekatan mudik Lebaran 2021
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA - Pemerintah melarang mudik Lebaran 2021. Pelarangan dilakukan mulai 6 sampai 17 Mei 2021.

8.725 Pemudik Langgar Ganjil Genap Selama Mudik Lebaran 2024, Dikenai Sanksi Tilang

Polisi pun telah melakukan penyekatan guna menghalau para pemudik ini. Tidak sedikit ada masyarakat nekat namun diputar balik polisi.

Meski mudik dilarang, polisi tetap punya prediksi puncak arus mudik tahun ini. Puncak arus mudik Lebaran 2021 diprediksi polisi terjadi Selasa 11 Mei atau Rabu 12 Mei 2021.

Petugas Kebersihan di Tangerang Angkut 3 Ribu Ton Sampah per Hari Selama Idul Fitri

"Diprediksi H-1 atau H-2, bisa saja hari ini, karena kalau Transjawa butuh waktu perjalanan, mepet kalau H-1. Mungkin malam ini atau besok ada peningkatan," kata Kepala Satuan Patroli Jalan Raya Polda Metro Jaya, Komisaris Polisi Akmal, kepada wartawan, Senin, 10 Mei 2021.

Kepolisian mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tidak melakukan perjalanan mudik di tengah pandemi COVID-19. Ditegaskan kembali kalau hal itu bukan cuma demi kepentingan pribadi, tapi juga untuk banyak orang.

Grebeg Kupat Tumpeng Syawalan di Kota Batu Tetap Meriah Meski Hujan Gerimis

Baca juga: Dampak Larangan Mudik, 104.370 Kendaraan Disuruh Putar Balik

Akmal juga menyebut ada kecenderungan peningkatan jumlah pelanggaran jelang hari raya Idul Fitri. Hal itu karena banyak masyarakat mencari kesempatan saat petugas lengah namun tetap ketahuan.

"Kami berharap masyarakat tetap di rumah untuk keselamatan dan kesehatan bersama, daripada mudik bawa penyakit. Mungkin menganggap petugas akan lalai ya, sehingga memanfaatkan situasi. Kami dengan SOP yang ada pasti akan selalu ketat seleksi siapa saja yang boleh lewat dan putar balik," kata dia lagi.

Sedikitnya, ada 4.276 personel gabungan dari TNI, Polri dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta diterjunkan dalam Operasi Ketupat Jaya 2021 yang akan mulai digelar pada 6-17 Mei 2021. Operasi bertujuan mencegah masyarakat melakukan tradisi mudik Lebaran.

Personel itu terdiri dari Polri, didukung TNI, maupun dari Pemda terutama dari Dishub, Satpol PP, Dinkes, dan Pemadam Kebakaran.

Ribuan personel gabungan ini tersebar di 14 titik penyekatan dan 17 check point. Mereka pun akan disebar pada 77 pos pengamanan di kawasan Jabodetabek.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya