Politikus Demokrat Bersyukur Jokowi Turun Tangan di Gaduh TWK KPK

Konferensi Pers Pimpinan KPK
Sumber :
  • VIVA/ Edwin Firdaus

VIVA – Anggota Komisi III DPR Didik Mukrianto mengatakan bersyukur atas pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) pegawai KPK. Menurut Didik, pernyataan Jokowi tersebut sebagai bentuk komitmen terhadap pemberantasan korupsi di Indonesia.

KPK Siap Dampingi Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran dari Potensi Korupsi

"Alhamdulillah saya bersyukur atas sikap dan political will Presiden yang terus komit dan konsisten dalam menguatkan pemberantasan korupsi," kata Didik kepada wartawan, Selasa 18 Mei 2021

Disamping itu, politikus Partai Demokrat tersebut juga mengingatkan agar Presiden juga harus mempertimbangkan segenap ketentuan perundang-undangan yang mengatur tentang seleksi ASN. Termasuk mempertimbangkan Peraturan Menteri PAN RB Nomor 37 Tahun 2018.

Hakim Geram ke Saksi di Sidang Korupsi Tol MBZ: Proyek Triliunan Gini kok Main-main

"Presiden juga harus mempertimbangkan segenap ketentuan perundang-undangan yang mengatur termasuk Peraturan Menteri PAN RB Nomor 37 Tahun 2018 dalam membuat keputusan agar governance dan akuntabilitasnya bisa dipertanggungjawabkan," kata Didik.

Dia juga menilai bahwa sebagai pemimpin bangsa maka komitmen dalam penguatan pemberantasan korupsi harus menjadi salah satu agenda utama yang harus diwujudkan. Segala keputusan yang diambil harus memperkuat pemberantasan korupsi bukan justru memperlemahnya.

Alasan Kejaksaan Agung Izinkan 5 Smelter Timah Tetap Beroperasi Meski Disita

"Ketika proses formal assessment alih status pegawai KPK ternyata tidak bisa sepenuhnya mengakomodasi para pegawai KPK yang integritas, dedikasi dan rekam jejaknya tidak diragukan, maka Presiden bisa mengambil solusi terhadap kebuntuan yang ada tanpa harus melanggar hukum," ujarnya.

Didik juga berharap agar Presiden Jokowi dapat bijaksana memberikan solusi konkret atas permasalahan ini. 

"Saya berharap Presiden mampu menghadirkan keputusan dan kebijakan konkret yang bisa menjadi jalan keluar yang baik bagi penguatan pemberantasan korupsi," kata dia.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya