Gempa Dini Hari di Sukabumi, Guncangan Terasa di 8 Daerah

Ilustrasi - Seismograf, alat pencatat getaran gempa.
Sumber :
  • ANTARA

VIVA – Gempa bumi dengan magnitudo 4,8 melanda Sukabumi, Jawa Barat, Minggu dini hari dan dirasakan dengan skala II-III Modified Mercalli Intensity (MMI) di delapan wilayah.

Badan Geologi: Potensi Tsunami Akibat Gunung Ruang Bisa Setinggi 25 Meter

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam laman www.bmkg.go.id menginformasikan gempa terjadi pukul 01.18 WIB.

Pusat gempa berada berada di laut 116 km tenggara Kota Sukabumi pada kedalaman 17 km, atau pada koordinat 7,96 LS-107,03 BT.

Biaya Hidup di Jakarta Makin Mahal, Pengamat: Pemudik Tidak Lagi Bawa Keluarga

Gempa dirasakan skala II-III MMI di sedikitnya delapan wilayah Sukabumi yakni Ranca Buaya, Sindang Barang, Cipamingkis, Cikatomas, Pameungpeuk, Banjar, Pangalengan, dan Karanganyar.

Skala II MMI yakni getaran gempa dirasakan oleh beberapa orang, serta benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

BMKG 'Tak Berkedip Mata' Pantau Potensi Tsunami Imbas Erupsi Gunung Ruang

Sementara skala III MMI artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah serta terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.

Sebelumnya pada Sabtu (5/6) gempa dengan magnitudo 3 melanda Sukabumi pada pukul 12.47 WIB serta Cianjur pada pukul 21.52 WIB. (Ant/Antara)
 

BMKG menemukan ketebalan tutupan es di Puncak Jaya, Papua, berkurang

BMKG Temukan Ketebalan Tutupan Es di Papua Berkurang 4 Meter

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melakukan pemantauan tutupan es atau gletser di Puncak Jaya pada 2009-2023.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024