Kenang 100 Tahun Pak Harto, Fahri Hamzah Sebut Soeharto Pahlawan

Eks Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah.
Sumber :

VIVA – Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah mengenang sosok Presiden ke-2 RI Soeharto yang hari ini memperingati kelahiran atau ulang tahun (HUT). Fahri yang pernah menjabat Wakil Ketua DPR itu mengajak masyarakat mengirimkan doa dan mengheningkan cipta untuk pemimpin era Orde Baru itu.

Tokoh Adat Sasak Sodorkan Nama Menteri dari NTB ke Prabowo-Gibran

Bagi dia, Soeharto adalah tokoh yang membuat negara RI disegani dunia internasional.

Pak Harto adalah tokoh besar yang mentransformasi negara kita menjadi kekuatan yang disegani. Hari ini kita mengheningkan cipta,” kata Fahri Hamzah dalam akun Twitternya, @Fahrihamzah yang dikutip pada Selasa, 8 Juni 2021.

Kisah Jenderal Hoegeng, Sosok Polisi Sejati Indonesia

Fahri mengaku tidak pernah berjumpa langsung dengan Soeharto atau Pak Harto. Namun, ia pernah ikut demonstrasi ketika Pak Harto menjadi pemimpin republik ini hingga akhirnya lengser. “Saya pernah demonstrasi sampai beliau mundur 21 Mei 1998,” ujarnya.

Menurut dia, semua yang pernah memimpin Republik Indonesia adalah pahlawan pada zamannya. Soeharto, kata dia, memimpin bangsa ini kurang lebih 30 tahun dengan segala kekurangan dan kelebihan. 

Sosok Jenderal M Jusuf, Panglima ABRI yang Bikin Soeharto Ketar-ketir Gegara Kalah Pamor

Fahri bilang, terlalu banyak memori yang almarhum tinggalkan. Maka itu, mengingatkan jasa almarhum adalah momentum bagi memori kolektif bangsa.

Dia mengingatkan setiap pemimpin saat masanya berkuasa menerima pujian. Kadang pujian itu berlebihan. Namun, Fahri menyampaikan pujian penghargaan itu juga perlu dilakukan generasi setelah pemimpin itu tak berkuasa lagi.

Kita tidak akan pernah bisa menjadi bangsa besar sampai seluruh pendiri dan pejuang bangsa kita letakkan dalam penghargaan yang tinggi. Apapun kesalahan mereka, manusia tidak ada yang sempurna. Tugas kita adalah menghargai dan meneruskan jejak langkah,” jelas dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya