Bio Farma Bocorkan Rencana Vaksin Booster Buat Nakes

Vaksin COVID-19 (Foto ilustrasi).
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Direktur Utama PT Bio Farma, Honesti Basyir, mulai berbicara mengenai adanya kemungkinan vaksin dosis ketiga atau yang disebut vaksin booster. Hal ini menjawab pertanyaan salah satu Anggota Komisi IX DPR RI mengenai kemungkinan adanya vaksin dosis ketiga di tengah lonjakan kasus COVID-19 yang sangat tinggi belakangan ini.

Sering Dialami Anak-Anak dan Mudah Menular, Apa yang Perlu Dilakukan Untuk Cegah Gondongan?

Honesti mengatakan, terkait vaksin ketiga ini sudah pernah dibicarakan dengan Pemerintah, Badan POM dan sejumlah pihak terkait lainnya. Namun sampai saat ini belum ada kepastian mengenai vaksin ketiga tersebut.

"Terkait vaksin yang booster yang ketiga memang kita sudah mulai berbicara dengan Pemerintah dan juga dengan regulator terkait Badan POM dan juga dengan organisasi profesi," kata Honesti dalam rapat bersama dengan Komisi IX DPR, Rabu 7 Juli 2021

Dokter Anak Internasional Gelar Workshop Champion Imunisasi, Ini Manfaatnya untuk Anak Indonesia

Saat ini, kata Honesti, proses pelaksanaan Vaksinasi dosis satu dan dua juga masih belum mencapai jumlah yang diinginkan untuk mencapai herd immunity. Maka dari itu, lebih baik saat ini fokus untuk melakukan vaksinasi tahap satu dan dua.

"Tapi kita juga kita juga tahu kan pelaksanaan vaksin dosis satu dan dua belum semuanya mencapai tingkat yang diinginkan. Jadi berdasarkan hal itu kita mencoba mempercepat vaksinasi dosis satu dan dua," ujarnya

Jelang Idul Fitri, Pemkab Purwakarta Siapkan Vaksin untuk Atasi Wabah PMK

Honesti mengatakan, rencana vaksinasi ketiga memang namun belum dimatangkan. Jikapun ada, kemungkinan yang akan diberikan adalah tenaga kesehatan terlebih dulu

"Boro-boro kita mau memvaksin ketiga, kalau vaksinasi satu dan dua saja belum cukup. Tapi paralel kita sudah pernah diskusikan, minimal untuk proteksi terhadap nakes dulu. Tetapi hasilnya tentu akan bisa disampaikan oleh otoritas yang bersangkutan saat itu sudah diputuskan," ujarnya

Helena Lim

Sosok Helena Lim, ‘Crazy Rich’ PIK Jadi Tersangka Kasus Korupsi Timah

Helena Lim, yang dikenal crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi dalam tata niaga komoditas timah.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024