Megawati: Kalau Ubah Ideologi, Pasti Negara Kita Ambruk

Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri.
Sumber :
  • Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden

VIVA – Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekarnoputri mengingatkan negara Indonesia akan ambruk jika ideologi Pancasila diubah menjadi ideologi lain. Hal itu disampaikan Mega saat memberikan pembekalan kepada Purnapaskibraka Duta Pancasila, di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Kecelakaan KA Rajabasa Tabrak Bus dan Timbulkan Korban Jiwa, KAI Soroti Disiplin Lalu Lintas

"Kalau kita ubah ideologi kita dengan ideologi lain, saya bilang pasti negara kita ambruk, ndak ada namanya Negara Kesatuan Republik Indonesia, bhinneka tunggal ika, bermacam-macam tapi satu jua," katanya, dilansir Kamis, 19 Agustus 2021.

Baca juga: Ricky Harun Jadi Komisaris Independen HK Metals Utama

Belasan Kali Erupsi di Gunung Api Ile Lewotolok Lembata NTT

Presiden RI ke-5 itu mengatakan, jika ada pihak-pihak yang ingin merobek-robek dan mengubah ideologi Pancasila, maka orang seperti itu haruslah dilawan. Ia mengaku akan memperjuangkan hal itu.

"Kalau mau dirobek-robek, mohon maaf, Ibu walau sudah tua begini, Ibu lawan orang kayak begitu. (Memangnya) Kamu hidup dimana? Kamu ikut berjuang? Pasti akan aku bilang begitu. Mana perjuanganmu untuk Indonesia Raya ini," kata Mega.

BMKG Temukan Ketebalan Tutupan Es di Papua Berkurang 4 Meter

Megawati juga menekankan dalam kesempatan itu, bahwa Purnapaskibraka atau Paskibraka yang telah selesai bertugas, merupakan kader bangsa utama, yang mengerti arti Pancasila dan harus menjadi tameng Pancasila. Dia menegaskan menjaga ideologi Pancasila tidak bisa hanya digembar-gemborkan, namun harus dilaksanakan.

Dia juga menyerukan kepada Purnapaskibraka Duta Pancasila agar kelak dapat menjadi orang politik yang sebenarnya.

"Politik beneran, bukan politikus orang yang hanya mau mejeng. Tapi benar-benar bela negara, nggak gampang lho," ujar Putri Bung Karno itu. (Antara)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya