Yenny Wahid Nilai Erick Thohir Punya Kriteria Sebagai Calon Pemimpin

Menteri BUMN Erick Thohir dan Yenny Wahid di Peace Village Yogyakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Cahyo Edi.

VIVA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengunjungi Yenny Wahid di Peace Village, Dusun Taraman, Desa Sinduharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, DIY, Selasa, 31 Agustus 2021. Dalam kesempatan itu, Yenny Wahid menilai bahwa sosok Erick Thohir memunyai kriteria sebagai calon pemimpin masa depan.

Ganjar-Mahfud Ngaku Tak Dapat Undangan Penetapan Prabowo-Gibran, KPU Bilang Begini

Kinerja Erick sebagai Menteri BUMN disebut Yenny layak mendapatkan apresiasi. Kontribusi Erick dalam penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia pun mendapatkan pujian dari Yenny.

Putri sulung mantan Presiden Abdurrahman Wahid itu juga menyebut sosok Erick sebagai orang yang tidak mau berebut untuk mencalonkan diri maju di Pilpres 2024 mendatang. Yenny menuturkan bahwa disaat banyak tokoh mulai tampil untuk kontestasi Pilpres 2024, Erick memilih untuk fokus memerbaiki kinerja BUMN dan penanganan pandemi COVID-19.

PKS Terbuka untuk Bertemu Prabowo tapi Bukan untuk Menyusul PKB

"Beliau adalah calon pemimpin masa depan. Sudah menjadi pemimpin saat ini. Tentunya punya kapasitas untuk memimpin bangsa ini dalam ruang lingkup yang lebih besar lagi," kata Yenny.

"Saya mengapresiasi orang seperti Pak Erick, yang nggak kemudian rebutan, mau nyalon, mau memajukan diri. Tapi, beliau lebih fokus pada berbuat untuk masyarakat, berkarya untuk masyarakat. Saya rasa kita butuh pemimpin-pemimpin yang seperti itu. Pak Erick punya kriteria itu. Jelas itu," kata mantan Komisaris Garuda Indonesia ini.

Kehadiran Anies dan Muhaimin di KPU Tunjukkan Kedewasaan Politik meski Pahit, Menurut Pengamat

Baca juga: Erick Thohir Ungkap 83 Persen Pekerja di BUMN Sudah Divaksin

Menanggapi pujian dari Yenny, Erick menanggapinya bahwa kontestasi Pilpres 2024 masih jauh. Dibandingkan terjebak pada kontestasi ini, Erick menuturkan jika dirinya lebih memilih untuk fokus bekerja swbagai Menteri BUMN dan membantu masyarakat di tengah situasi pandemi COVID-19.

"2024 itu masih jauh. Hari ini kita COVID-19. Ekonomi rakyat secara keseluruhan sulit, lapangan pekerja sulit. Lebih baik kita fokus memperbaiki yang ada. Kita di BUMN ini bukan program kampanye atau pencitraan," kata Erick.

Erick juga menjelaskan bahwa hingga saat ini dirinya tak menjalin komunikasi dengan partai politik terkait Pilpres 2024 mendatang. "Nggak ada (komunikasi dengan partai politik). Partai apa," tutur Erick.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya