Mantan Pegawai KPK Ungkap Isi Pertemuan Mereka di Mabes Polri

Ilustrasi Gedung Mabes Polri
Sumber :
  • vivanews/Andry Daud

VIVA – Sebanyak 57 orang mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi Mabes Polri pada Senin, 4 Oktober 2021. Mereka semua membahas soal tawaran Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo yang ingin merekrut mantan pegawai KPK menjadi ASN di Polri.

Menpan-RB Sebut Calon Kepala Daerah Tak Bisa Jual Janji Angkat ASN

Mantan pegawai KPK Farid Andhika mengatakan, pertemuan itu baru sekadar berkenalan. Menurut dia, belum ada pembahasan penempatan kerja apabila tawaran itu diterima.

"Tidak ada yang spesifik. Rasanya tidak perlu juga saya jelaskan isinya perkenalan, dan bercerita tentang tes wawasan kebangsaan (TWK)," kata Farid kepada awak media pada Selasa, 5 Oktober 2021.

Ombudsman Usul Seleksi CASN Ditunda, KASN Klaim Sistem Rekrutmen Sudah Transparan

Menurut Farid, pihaknya meminta untuk bertemu lagi dengan tim Polri. Sebab pertemuan pertama kemarin belum bisa menjelaskan dengan rinci tawaran Listyo tersebut.

"Pertemuan kemarin baru pertemuan awal sebagai tindak lanjut dari statement pak Kapolri, dan belum ada pembahasan substantif," ujarnya.

Kemenpan-RB Tolak Usul Seleksi CASN 2024 Ditunda, Ombudsman Bilang Begini

Farid juga mengungkapkan, pihaknya belum bisa menerima tawaran Listyo. Kata dia, para mantan pegawai KPK itu belum bisa memberikan keputusan pasti soal tawaran Kapolri.
 

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

Alasan Nurul Ghufron Gugat Dewas KPK ke PTUN dan MA

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron telah melakukan gugatan terhadap Dewas KPK ke Mahkamah Agung (MA) dan PTUN.

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024