Buronan Ditembak, Kasat Reskrim Polres Luwu Utara Dimutasi

Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan, Kombes Endra Zulpan
Sumber :
  • VIVA/ Irfan

VIVA – Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sulawesi Selatan, Kombes Endra Zulpan memastikan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Luwu Timur, AKP Amri, telah dimutasi.

Mobil Sedan Ludes Hangus Terbakar di SPBU Ngadirojo Wonogiri, Polisi Langsung Olah TKP

Mutasi dilakukan terhadap AKP Amri, sebagai akibat dari kasus penembakan seorang pria pelaku pidana.

"Iya, sudah dimutasi. Ini perintah Kapolda Sulsel langsung (melalui telegram rahasia)," ujarnya saat dihubungi VIVA, Jumat, 22 Oktober 2021.

Viral Jukir Liar di Alfamart Rusak Mobil Pelanggan, Polisi Tetapkan Tersangka

Zulpan menyebut, Amri dimutasi ke Polda Sulawesi Selatan. Mutasi bertujuan memudahkan pengusutan oleh tim Propam.

Selain itu, dia menyampaikan, beberapa anggota oknum kepolisian yang diduga terlibat dalam penembakan pria pelaku pidana itu juga tengah menjalani pemeriksaan.

Wanita Hamil yang Ditemukan Tewas di Ruko Kelapa Gading Punya Hubungan dengan Terduga Pelaku

"Satu tim yang jumlahnya tujuh orang (oknum anggota polisi) diperiksa semua oleh Propam Polda Sulsel," kata Zulpan.

Ditembak Lima Kali

Informasi yang diperoleh, seorang pria berinsial IL (30), berstatus buron dalam kasus penganiayaan dan kasus narkoba, terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Andi Djemma, Masamba, Kabupaten Luwu Utara, setelah ditembak sebanyak lima kali pada Sabtu, pekan lalu.

Akibat penembakan yang dilakukan tim Resmob Polres Luwu Utara itu, IL disebut sempat kritis di rumah sakit, dan sampai saat  masih menjalani perawatan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya