Novel Bamukmin Sebut Menantu Habib Rizieq Ketum Baru FPI

Menantu Habib Rizieq Shihab, Muhamad Alatas
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bimo Aria Fundrika

VIVA – Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PA 212 Novel Bamukmin memperkenalkan Ketua Umum Front Persaudaraan Islam (FPI) yang baru. Ketua FPI yang baru ini dijabat oleh menantu Habib Rizieq Shihab, yakni Habib Muhammad bin Husein Alatas.

Arti dan Peran Amicus Curiae yang Diajukan Megawati dan Habib Rizieq ke MK

Pernyataan Novel ini disampaikan pada saat aksi dari PA 212, yang berlangsung di kawasan Patung Kuda, Jalan Silang Merdeka Barat Daya, Gambir, Jakarta Pusat, pada Jumat hari ini, 25 Maret 2022. Aksi tersebut digelar dengan tajuk 'Aksi Bela Islam 2503'.

"Alhamdulillah, hadir juga di tengah kita Ketum FPI (Front Persaudaraan Islam) yang baru, Habib Muhammad bin Husein Alatas. Nanti juga akan ada tokoh lain hadir," kata Novel di lokasi.

Hakim MK Buka Suara soal Megawati Ajukan Amicur Curiae Terkait Sengketa Pilpres 2024

Diketahui, Front Pembela Islam (FPI) sempat mendeklarasikan diri dengan nama baru, yakni Front Persatuan Islam setelah dilarang oleh pemerintah. Kini nama tersebut kembali berganti dari Front Persatuan Islam menjadi Front Persaudaraan Islam.

Perubahan nama ini, dilakukan karena organisasi kemasyarakatan (ormas) baru ini belum memiliki anggaran dasar/anggaran rumah tangga (AD/ART). Perubahan nama menjadi Front Persaudaraan Islam ini hasil kesepakatan bersama dan masukan dari Habib Rizieq Shihab (HRS).

Top Trending: Kisah Jenderal Agus Subiyanto, Sosok Aiptu FN hingga Istri Baru Habib Rizieq

Ternyata, setelah beberapa waktu berselang, menantu Habib Rizieq diangkat menjadi Ketua Umum FPI yang baru.

Sebelumnya, Menkopolhkam Mahfud MD mengatakan pemerintah telah resmi membubarkan organisasi massa (ormas) Front Pembela Islam (FPI). Pembubaran itu berdasarkan keputusan bersama pejabat tinggi negara.

"Bahwa FPI sejak Juni 2019 sudah bubar sebagai organisasi. Namun tetap melakukan aktivitas yang melanggar ketertiban dan keamanan yang bertentangan dengan hukum, merazia, provokasi," ujar Mahfud MD dalam konferensi pers di kantornya, Rabu, 30 Desmeber 2020. 

Dalam penjelasannya, Mahfud menegaskan jika FPI dilarang melakukan aktivitasnya lagi setelah pernyataan ini disampaikan. "Pemerintah menghentikan segala kegiatan yang dilakukan FPI, karena FPI tidak punya landasan sebagai ormas maupun organisasi," kata Mahfud," ucap dia

Sementara pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab mengaku tak masalah jika FPI dibubarkan pemerintah. Baca: Habib Rizieq: Dibubarin, Kita Bikin FPI Lagi

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya