Ikhtiar Relawan Galang Dukungan di Klaten dan Manokrawi untuk Ganjar

Relawan Sahabat Ganjar galang dukungan di Klaten dan Manokrawi.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Perhelatan Pilpres 2024 kurang dari dua tahun lagi. Barisan relawan pendukung Ganjar Pranowo makin gencar bergerak untuk menggalang dukungan di daerah.

Hashim Tugaskan Laskar Prabowo 08 Konsisten Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Kali ini, dua daerah yang disasar Sahabat Ganjar adalah Klaten, Jawa Tengah dan Manokrawi, Papua Barat. Mereka pun menebar omongan mensosialisasikan Ganjar dengan beberapa kegiatan unik.

Salah satunya seperti membuat turnamen burung kicau dan game online di Kabupaten Klaten. Untuk turnamen burung kicau memperebutkan trofi Sahabat Ganjar Cup. Burung kicau yang diperlombakan antara lain murai batu, cucak hijau, kacer, kenari, konin, hingga lovebird.

Kaesang: Walaupun PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Enggak Masalah

Ketua Panitia Lomba Kicau Burung Sahabat Ganjar Cup, Yudhistira Adhi Nugraha menyampaikan rasa syukurnya atas penyelenggaraan lomba kicau burung ini. Ia menekankan ikhtiar ini sebagai upaya untuk memperkenalkan Ganjar menuju 2024.

Dia mengatakan selain promosikan Ganjar, turnamen ini juga untuk melestarikan burung kicau.

Relawan Prabowo Batal Gelar Aksi, Polisi Berlakukan Pengalihan Arus Situasional Depan MK

“Terima kasih kepada para peserta, yang sudah ikut meramaikan lomba kicau burung hari ini,” kata Yudhistira, dalam keterangannya, Senin, 28 Maret 2022.

Relawan Sahabat Ganjar galang dukungan di Klaten.

Photo :
  • Istimewa

Selain lomba burung kicau, Sahabat Ganjar juga mengadakan kegiatan unik lainnya yaitu turnamen Mobile Legends di Kabupaten Klaten dan Manokwari.

Ketua DPC Kabupaten Klaten Sahabat Ganjar, Hilal Budianto menyampaikan, harapannya tentang terselenggaranya turnamen ofline Mobile Legends ini.

“Semoga antusiasme pada pagelaran turnamen kali ini, tersalurkan sampai pesta demokrasi 2024 mendatang,” jelas Hilal.

Sementara, Ketua DPC Kabupaten Manokwari Sahabat Ganjar Jekson Solfinus Kasipa mengatakan anak muda generasi z di Manokwari cukup bagus. Selain perkenalkan Ganjar, ajang ini juga untuk melihat potensi anak muda di Manokrawi.

“Dengan terselenggaranya turnamen Mobile Legends di Manokwari ini, kita bisa lihat potensi anak-anak muda Papua. Jadi, kita harus kembangkan talenta mereka  seperti olahraga lainnya," jelas Jekson.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya