Polisi Sterilkan Lalin 2 Jam Sebelum Penerapan Gage-One Way di Tol

Gerbang Tol Cikampek Utama (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri bersama stakeholder lain akan memberlakukan rekayasa arus lalu lintas sistem ganjil genap dan one way. Kebijakan ini mulai dari Tol Cikampek hingga Kalikangkung pada Kamis, 28 April 2022.

Progres Pembangunan Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 1 Capai 83,85 Persen

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo mengatakan polisi akan melakukan sterilisasi sebelum menerapkan kebijakan sistem ganjil genap dan one way saat arus mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah/2022.

“Ya, 2 jam (sebelumnya) seluruh jalur dari KM 47, Cikampek, Cirebon, Brebes, Kalikangkung KM 414 Semarang, dilakukan sosialisasi dan sterilisasi,” kata Dedi saat dikonfirmasi pada Kamis, 28 April 2022.

Kena Tilang Elektronik saat Perjalanan Mudik Lebaran, Ini Cara Mengurusnya

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo

Photo :
  • dok Polri

Kemudian, Dedi mengatakan pihak kepolisian juga akan melakukan penjagaan dan pengawalan di pintu keluar gerbang tol wilayah yang menjadi jalur mudik Lebaran 2022.

Mudik Lebaran 2024 Dinilai Beri Dampak Positif untuk Perekonomian Indonesia

"Penjagaan di exit-exit tol dan pengawalan secara estafet dari Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah," jelas dia.

Adapun, titik yang akan diberlakukan sistem one way dan ganjil genap saat pelaksanaan arus mudik dan arus balik Lebaran 2022 yaitu:

Arus Mudik

- Kamis 28 April 2022

Mulai pukul 17.00-24.00 WIB dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung

- Jumat 29 April 2022

Mulai pukul 07.00-24.00 WIB dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung

- Sabtu 30 April 2022

Mulai pukul 07.00-24.00 WIB dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung

- Minggu 1 Mei 2022

Mulai pukul 07.00-12.00 WIB dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung

Arus Balik

- Rabu 6 Mei 2022

Mulai pukul 14.00-24.00WIB dari Gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai KM 47 Tol Jakarta-Cikampek

- Kamis 7 Mei 2022

Mulai pukul 14.00-24.00 WIB dari Gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai KM 3 Gerbang Tol Halim

- Jumat 7 Mei 2022

Mulai pukul 14.00-24.00 WIB dari Gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai KM 3 Gerbang Tol Halim

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya