Jenazah Viryan Aziz Akan Dimakamkan di Pontianak

Komisioner KPU Viryan Aziz
Sumber :
  • Fajar GM/VIVA.co.id

VIVA – Jenazah mantan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Viryan Aziz rencananya bakal dibawa ke Pontianak, Kalimantan Barat setelah proses pengurusan jenazah selesai di Jakarta. Namun jenazah almarhum akan terlebih dahulu disemayamkan di kantor KPU. 

Jasad Nenek dan Cucu Korban Longsor di Bandung Barat Ditemukan Saling Berpelukan

Kabar tersebut disampaikan oleh mantan anggota KPU Hadar Nafis Gumay dikonfirmasi awak media, Sabtu, 21 Mei 2022. "Kabarnya iya langsung ke bandara," kata Hadar.

Ditanyai terpisah, Kepala RSPAD Gatot Soebroto Letjen TNI Albertus Budi Sulistya mengatakan, saat ini jenazah Viryan tengah dimandikan dan disalatkan di RSPAD. "Betul, saat ini sedang dimandikan dan disalatkan," kata Budi.

Pekan Depan, MK Batasi Jumlah Saksi di Sidang Sengketa Pilpres 2024

Sebelumnya diberitakan, anggota Komisi Pemilihan Umum periode 2017-2022 Viryan Aziz meninggal dunia pada Sabtu, 21 Mei 2022, pukul 01.40 WIB.   

Arsif foto - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Viryan Aziz.

Photo :
  • ANTARA/Debby Mano
Berpengalaman di DPR, Sumail Abdullah Dinilai Berpotensi Maju Pilkada Banyuwangi

"Telah berpulang ke rahmatullah, Bapak Viryan Aziz Anggota KPU periode 2017-2022," kata mantan Ketua KPU Arief Budiman lewat pesan elektronik di Jakarta.   

Viryan Aziz terjun cukup lama di bidang kepemiluan. Dia telah menjadi anggota KPU sejak 2003, saat itu Viryan menjadi anggota KPU Kota Pontianak pada kurun 2003-2013. 

Kemudian pada 2013 Viryan terpilih menjadi anggota KPU Provinsi Kalimantan Barat untuk periode 2013-2017. Pada 2017, pria kelahiran 1975 itu ditetapkan menjadi anggota KPU RI periode 2017-2022.   

Viryan kembali ikut seleksi KPU RI untuk periode 2022-2027 dan namanya masuk dalam 10 orang yang ditetapkan sebagai calon anggota KPU RI 2022-2027.   

Namun, Viryan belum terpilih pada saat itu, dia berada di urutan ke 8 dari 7 nama yang ditetapkan sebagai anggota KPU RI periode 2022-2027.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya