Kementan: Stok Hewan Kurban Aman Meski Sedang Wabah PMK

Ilustrasi hewan kurban atau aqiqah
Sumber :
  • Ist

VIVA – Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementerian Pertanian, Kuntoro Boga Andri mengimbau masyarakat tidak perlu khawatir dengan ketersediaan hewan kurban di Hari Raya Idul Adha 2022, meskipun situasinya saat ini sedang dalam wabah penyakit mulut dan kuku (PMK).

“Jelang Perayaan Idul Adha, pemerintah mengajak masyarakat untuk tidak perlu khawatir dan panik akan ketersediaan hewan kurban,” kata Kuntoro dikutip dari Youtube Kementerian Pertanian pada Senin, 13 Juni 2022.

Menurut dia, pemerintah memastikan ketersediaan hewan kurban dalam kondisi cukup. Hal ini mengacu pada jumlah kebutuhan hewan kurban tahun lalu yang mencapai 1,5 juta ekor.

Hewan kurban.

Photo :
  • Instagram dudimuttaqien

“Meskipun dalam kondisi wabah PMK, pemerintah berkeyakinan bahwa stok hewan kurban saat ini mampu memenuhi kebutuhan kurban pada Idul Adha,” ujarnya.

Di samping itu, Kuntoro menekankan bahwa penyakit mulut dan kuku (PMK) ini tidak berbahaya bagi kesehatan manusia. Fakta di lapangan, kata dia, menunjukkan bahwa PMK pada hewan sapi dan hewan berkuku belah dapat disembuhkan.

“Pemerintah saat ini serius dan akan selalu hadir bersama peternak untuk dapat mengatasi PMK secara bersama-sama,” jelas dia.

Jelang Idul Adha, DPKP Tangerang Sebut Tak Ada Kasus PMK pada Hewan Ternak
Realmeow, maskot Realme.

Realme GT 6 Meluncur 3 Hari Setelah Idul Adha

Realme GT 6 mengumumkan debut globalnya pada 20 Juni 2024, di mana peluncuran akan dilakukan di Milan, Italia.

img_title
VIVA.co.id
3 Juni 2024