Anak Tjahjo Kumolo: Mohon Maaf Kalau Bapak Ada Salah

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo di kantor Gubernur DI Yogyakarta, Senin, 4 November 2019.
Sumber :
  • VIVAnews/Cahyo Edi

VIVA – Anak pertama almarhum Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau Menpan-RB, Tjahjo Kumolo, Ajeng membenarkan jika ayahnya meninggal dunia pada Jumat 1 Juli 2022 pukul 11 siang tadi.

Ajeng yang mewakili keluarga menyampaikan permohonan maaf dan meminta doa kepada seluruh masyarakat untuk ayahnya.

"Benar bapak berpulang jam 11. Saya anak pertama mohon maaf kalau (bapak) ada salah," ujar Ajeng di RS Abdi Waluyo kepada wartawan.

Tjahjo Kumolo di Istana Kepresidenan Jakarta

Photo :
  • ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/hp.

Ajeng menambahkan, nantinya setelah proses administrasi di rumah sakit selesai, jenazah akan langsung dibawa ke rumah dinas menteri.

"Akan disemayamkan di rumah dinas dan disolatkan di masjid kantor," kata dia.

Sebelumnya, Tjahjo Kumolo dikabarkan meninggal dunia. Tjahjo meninggal dunia pada hari Jumat 1 Juli 2022. Tjahjo dikabarkan meninggal pada pukul 11.10 WIB. 

Berdasarkan informasi yang diterima Viva, Tjahjo meninggal di RS Abdi Waluyo, Jakarta. Sebelum wafat, Tjahjo Kumolo dikabarkan tengah jatuh sakit. Tjahjo dikabarkan harus menjalani perawatan secara intensif.

Heboh, Ramalan Hard Gumay Soal Nagita Slavina Punya Anak Perempuan Jadi Kenyataan
Ilustrasi orang sedang bermain game online

Perpres Perlindungan Anak dari Game Online Segera Rampung

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPA) menyatakan progres perpres pengawasan game online sudah harmonisasi antara kementerian, lembaga dan pemda.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024